MENU
icon label
image label
blacklogo

Bradley Smith Sudah Punya Gambaran Performa KTM di Musim Depan

AUG 19, 2018@10:45 WIB | 689 Views

 (Bradley Smith)

Pada musim depan, Bradley Smith memang tak lagi menjadi pembalap KTM di MotoGP karena posisinya akan digantikan oleh Johann Zarco yang saat ini masih menjadi pembalap tim satelit Yamaha, Monster Tech3.

Meski begitu, Bradley Smith sudah punya gambaran soal bagaimana segi teknis yang akan diterapkan oleh KTM untuk kompetisi MotoGP 2019. Menurutnya, performa KTM musim depan tak akan berbeda jauh dengan yang sekarang.

 (Musim depan, Johann Zarco akan menggantikan Bradley Smith di KTM)

Masih menurut Bradley Smith, KTM memang akan menaikkan performa mesin motornya di musim depan. Hanya saja, peningkatan yang dilakukan tidak bisa dibilang signifikan jika dibandingkan dengan yang sekarang.

Itu karena tim teknis KTM tidak mau melakukan banyak eksperimen ataupun perubahan terhadap mesin motor yang akan ditunggangi oleh Johann Zarco dan Pol Espargaro. Mereka tak mau ambil resiko besar jika nantinya akan ada masalah di sektor mesinnya.

 (KTM akan menaikkan performa mesin motornya)

Perubahan yang dilakukan KTM untuk menyongsong MotoGP 2019 tidak hanya menyentuh sektor mesin saja, tapi sasis juga tak luput dari pembaharuan. Untuk sasisnya, belum diketahui bagaimana wujud dan kontruksinya serta apa kodenya.

Saat ini, KTM berada di peringkat kelima klasemen sementara MotoGP 2018 dengan raihan 41 poin. Mereka hanya unggul dari Aprilia yang menjadi juru kunci klasemen sementara konstruktor MotoGP 2018. [APSG/timBX]

Tags :

#
motogp,
#
ktm,
#
bradley smith,
#
auto sport