MENU
icon label
image label
blacklogo

Chris Pratt Dalam Tahap Pembicaraan Untuk Reboot Film The Saint

NOV 17, 2018@15:25 WIB | 443 Views

 Bintang Guardians of the Galaxy dan Jurassic World, Chris Pratt sedang dalam tahap pembicaraan awal untuk membintangi film reboot dari franchise The Saint. Ketika Chriss Pratt pertama terkenal dengan berperan sebagai Andy Dwyer di sitkom NBC, Parks and Recreation, sangat diragukan apakah dia mampu menjadi bintang film laga dengan status A-list. Namun, itulah yang terjadi saat ini.

Pemicunya tentu saja dari film yang ia bintangi pada tahun 2014 lalu, dengan berperan sebagai bintang utama, Peter “Star-Lord” Quill di film Guardian of the Galaxy karya James Gunn, yang ternyata berhasil melampaui ekspektasi. Tahun berikutnya, Pratt kian meroket lebih jauh ke atas berkat peran heroiknya sebagai Owen Grady di Jurassic World, masuknya film pertama dari franchise yang diciptakan Steven Spielberg sejak Jurassic Park2001. Film ini hits dalam skala yang lebih besar, dan menjadi salah satu film dengan pendapatan terbesar tahun 2015.

Di luar film drama sci-fi, Passenger yang tidak terlalu diterima dengan baik di mana Pratt beradu peran bersama Jennifer Lawrence, ia terus meraih sukses dalam sekuel Guardians of the Galaxy Vol. 2Jurassic World: Fallen Kingdom, dan tentu saja Avengers: Infinity War. Pratt mungkin akan kembali di tahun depan dalam Avengers 4, meskipun telah dihajar oleh Thanos di akhir film sebelumnya. Sekarang, Deadline melaporkan bahwa Pratt mungkin ingin menambahkan franchise lain kedalam resumenya, karena dia dalam pembicaraan awal dengan Paramount Pictures untuk membintangi film reboot The Saint.

Bagi mereka yang membutuhkan penyegaran, franchise The Saint – yang tokoh utamanya bernama Simon Templar – memulai perjalanan melalui serangkaian buku yang ditulis oleh Leslie Charteris. Simon Templar kemudian tampil di beberapa film layar lebar, drama radio, dan serial teater dari tahun 1930an hingga 1960an. Inkarnasinya yang paling populer hadir melalui serial TV yang dibintangi Roger Moore yang diputar selama lebih dari 100 episode. Val Kilmer membintangi filmnya pada tahun 1997 dengan upaya untuk mengubah The Saint menjadi film blockbuster Hollywood, tetapi kritikus membencinya, namun berhasil meraih pendapatan box office yang berlimpah.

Selain diasumsikan dengan penampilannya dalam Avengers 4 – dan mungkin juga Guardians of the Galaxy Vol. 3, setelah Disney menemukan sutradara baru – Pratt juga memiliki Jurassic World 3. Dia juga akan memerankan kembali Emmet Brickowski di The Lego Movie 2. Jadwal Pratt tentu saja penuh selama beberapa tahun ke depan, apakah ia akhirnya bisa memerankan Simon Templar. Jika dia melakukannya, ini pasti akan menjadi menarik.[tje/timBX]

Tags :

#
chris pratt