MENU
icon label
image label
blacklogo

12 Tipe Topi Untuk Meningkatkan Gaya Pria

MAY 28, 2021@12:00 WIB | 2,438 Views

Topi adalah salah satu aksesoris fashion yang sudah lama ada. Hingga saat ini, ada banyak jenis topi yang tersedia. Bagi pria, benda satu ini bisa menjadi tambahan fashion yang multiguna dan cocok untuk berbagai gaya. Baik cuaca, kegiatan, ataupun kebutuhan, Anda tetap bisa menemukan topi yang cocok. Berikut ini adalah 12 tipe topi untuk para pria dan keunikan mereka masing-masing.

Dress Hat

Dress hat adalah tipe topi yang lebih digunakan sebagai alat gaya daripada fungsioniltasnya jenis penutup kepala ini memiliki stuktur dan desain yang lebih kaku, tepian topi yang penuh di segala sisi, dan sering memiliki lekukan di bagian atas untuk memegang topi.

1. Fedora

Fedora terkenal sekitar tahun 1920 hingga 1950-an sebagai topi para gangster dan mafia. Kemudian ia mulai dipakai meluas pada tahun 2000. Topi ini memiliki tepian topi yang penuh dan lekukan di atas topi yang memudah untuk diangkat. Hingga saat ini, Fedora masih menjadi salah satu aksesoris yang banyak digunakan.

2. Trilby

Trilby terlihat mirip dengan fedora. Perbedaan mereka terletak di tepian topi yang lebih tipis dan bentuknya yang lebih tinggi. Bahannya terbuat dari jerami atau wol dan dibuat ideal untuk cuaca yang lebih hangat, misalnya dari musim semi hingga gugur. Topi ini umumnya dipakai oleh anggota boyband (Justin Timberlake) atau terlihat di acara perlombaan balap kuda di seluruh dunia.

3. Panama

Topi Panama adalah tipe topi yang cocok dengan pantai dan menjadi aksesoris wajib untuk liburan musim panas di tepi laut. Topi jerami ini berasal dari Ekuador (bukan Panama seperti namanya). Dia juga memiliki lipatan di atas topi dan tepian topi yang lebih lebar. Bahannya ringan dengan warna yang lembut, mudah dipakai, dan mudah dipadukan dengan gaya pakaian di pantai.

4. Bowler

Topi bowler sangat ikonik karena pernah dipakai oleh tokoh Inggris terkenal seperti Charples Chaplin, Curly Howard, dan John Cleese. Caping satu ini juga dikenal dengan nama derby, memiliki bentuk yang bulat dan biasanya dipakai oleh orang biasa pada zaman Inggris lama. Jadi topi Bowler saat ini juga cocok digunakan untuk gaya berpakaian Inggris.

5. Boater

Boater juga dikenal sebagai topi Jerami. Topi satu ini juga sering digunakan pada musim panas. Ia memiliki tekstur yang lebih kaku dan pita yang diikatkan di sekelilingnya. Benda fashion ini terkenal pada zaman awal abad 20 dan sering dipakai di tempat cukur rambut dan acara TV. Boater bisa menjadi alternatif yang lebih kasual dari topi Panama atau Fedora.

Casual hat

Casual hat atau topi kasual adalah tipe topi yang biasa digunakan untuk fungsionalitasnya. Meski berbeda dengan dress hat yang untuk fashion, namun desain topi jenis ini tetap tidak kalah.

6. Baseball cap

Seperti namanya, baseball cap biasa dipakai oleh pemain baseball. Snapback dan dad hat adalah bagian dari tipe topi ini. Bahan topinya menggunakan bahan yang lebih elastis dengan pengatur ukuran di belakangnya. Sekarang topi yang dikenal juga dengan nama ballcaps ini juga salah satu tipe fashion yang banyak disukai orang, mulai dari pakaian sehari-hari hingga dipakai oleh para selebriti.

7. Snapback

Snapback banyak dipakai orang-orang di seluruh dunia dari berbagai usia dan latar. Topi satu ini bisa diatur lagi ukurannya di bagian belakang sehingga mendapat nama Snapback. Alat gaya satu ini memiliki bentuk yang lebih kaku dan dibuat dengan ukuran yang lebih besar. Hal ini karena mereka bisa diatur kembali ukurannya.

8. Dad hat

Dad hat memiliki bentuk yang mirip dengan snapback. Namun bahannya lebih lembut, seperti dengan bahan katun, dan dibuat lebih longgar dari topi satunya. Ukurannya juga bisa diatur ulang. Topi ini sering terlihat di tempat-tempat olahraga dan bisa menambahkan kesan vintage.

9. Newsboy cap

Newsboy cap muncul pertama kali pada era abad 19 dan sering dipakai oleh anak-anak penjual koran atau penjual roti. Topi ini sering diasosiasikan dengan film tahun 1990 Newsies. Bentuknya mirip dengan flat cap dan ada kancing yang langsung memasang ujung atas topi ke ujung tepiannya. Selin itu, newsboy cap juga dibuat dengan bahan yang lembut dan tidak kaku.

10. Flat cap

Flat cap yang sekarang sering dipakai oleh para selebriti Barat ternyata dulunya dipakai oleh para petani. Topi satu ini biasanya terbuat dari wol atau katun. Sekarang flat cap bisa mudah ditemukan di lapangan golf atau digunakan untuk menambah kesan pintar dalam gaya berpakaian.

11. Bucket hats

Bucket hats dulunya adalah topi para nelayan dengan bentuk tepian dan kemampuannya yang dikaitkan. Topi ini mulai terkenal pada akhir tahun 80-an hingga 90-an lewat berbagai acara musikal dan pemain skateboard. Bucket hats dibuat dengan denim, wol yang dicampur Jerami, dan bahan lainnya. Topi ini bisa dipakai di jalanan dan akan cocok dipadu dengan bomber jacket, jersey, atau baju dengan leher tinggi.

12. Pork pie

Topi kasual satu ini terkenal setelah muncul pada drama kriminal Amerika, Breaking Bad, dan sangat popular pada abada ke-19. Bentuk Pork Pie mirip dengan topi Fedora, berbentuk silindir, atasan yang datar, dan tepian topi yang tipis. Memakai topi ini akan memberikan kesan klasik, tetapi modern pada saat yang sama.

Demikianlah kedua belas topi pria yang bisa digunakan untuk meningkatkan gaya. Tiap topi memiliki kesan dan gaya tersendiri. Beberapa di antaranya juga lumrah ditemukan di Indonesia dan bisa dipakai sehari-hari. Namun untuk tipe dress hat, biasanya digunakan dalam acara-acara formal.  [evl/asl/timBX]

Tags :

#
topi pria,
#
rekomendasi topi pria,
#
gaya hidup