MENU
icon label
image label
blacklogo

4 Langkah Preventif Mobil Anda Aman Saat Ditinggal Pergi

MAR 27, 2018@17:00 WIB | 1,248 Views

Meninggalkan mobil mungkin riskan bagi sebagian orang, ya Black Pals. Apalagi jika mobil Anda ditinggalkan cukup lama di rumah, pasti was-was juga hati ini. Kalau mobilnya sudah tahun lawas, mungkin nggak apa-apa ya ditinggalkan dalam waktu cukup lama. Tapi kalau mobil baru gimana? Masih kredit lagi dan belum asuransi?

Ada beberapa tips yang bisa Anda gunakan agar mobil kesayangan tidak raib atau mengalami “musibah” jika ditinggalkan. Minimal langkah berikut ini merupakan upaya preventif, agar anda tercegah dari kejahatan orang.

1. Bersihkan Mobil Terlebih Dahulu

Sebelum meninggalkan mobil dalam waktu yang lama, sebaiknya cuci dahulu mobil baik interior dan eksteriornya. Kotoran yang ada didalam mobil jika dibiarkan lama akan membuat jamur dan menimbulkan bau yang tidak sedap, apalagi jika ditinggalkan lama dan dalam kondisi kaca tertutup. setelah itu, tutup mobil dengan cover mobil, atau cover khsusus berupa balon agar mobil tidak lembab ketika ditinggalkan.

2. Selalu Parkir di Tempat yang Aman

Pastinya di garasi. Parkir di garasi yang tertutup agar tidak mudah dicuri dan juga terhindar dari panas dan hujan, yang membuat cat mobil rusak. Jika tidak ada garasi? nggak masalah. dibeberapa tempat di Jakarta ini, sudah banyak kantong-kantong parkir yang aman atau secure parking yang selalu menjaga mobil 24 jam. Selain itu, mereka juga menjamin keamanan mobil dan memberikan garansi jika mobil hilang.

3. Pasang Alarm

Jangan lupa aktifkan alarm mobil, agar keamanan mobil lebih terjamin. Jika perlu, tambahkan juga kunci stir selama meninggalkan mobil Anda.

4. Tambahkan Alarm dan Pengendali Jarak Jauh

Akan lebih aman, jika mobil kesayangan anda ditambahkan alarm pengontrol jarak jauh. Saat ini sudah banyak alarm tambahan yang dapat ditambahkan pengontrol jarak jauh menggunakan ponsel, sehingga anda dapat menyalakan maupun mematikan kendaraan anda dari jarak jauh. Caranya, mobil akan ditambahkan ponsel sebagai perantara sinyal, agar dapat terhubung dengan perangkat genggam anda. Canggih kan?

5. Gunakan CCTV Realtime

Pemilik mobil yang merasa sayang sekali kepada mobilnya, provider internet di Indonesia juga sudah menyediakan layanan pengawasan CCTV melalui perangkat mobile anda. Biasanya, anda hanya perlu berlangganan ke provider tersebut, dan melakukan registrasi IP kamera. setelah itu, anda dapat mengawasi rumah, hanya dengan log in ke website khusus milik provider tersebut.[pram/timbx]

Tags :

#
autotips,
#
preventif,
#
kendaraan aman