MENU
icon label
image label
blacklogo

Xabre Akhirnya Sampai di Aceh

MAR 04, 2016@12:00 WIB | 1,040 Views

Jagoan baru PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) akhirnya sampai ke Tanah Rencong, Aceh. Penjualan Yamaha Xabre (baca: seber) kini resmi terdistribusi secara nasional. Wilayah Sumatera sendiri merupakan yang paling baru menerima sport naked bike Yamaha tersebut.

Konsumen Xabre di CV Sumber Jadi Main Dealer Yamaha di  BangkaAntusias masyarakat Bangka terhadap Xabre sangat positif, karena di sini memang banyak pecinta motor sport naked. Konsumen bilang lebih bagus lihat aslinya ternyata daripada lihat fotonya. Streefighter banget, tenaga besar, USD stabil dan nyaman, desain lampu bagus, beber Oriansah Muharom, Area Control Marketing CV Sumber Jadi, Main Dealer Yamaha di Bangka Belitung.

Xabre dijual dengan harga on the road Rp 31.400.000 di Bangka. Area Bangka optimis motor berteknologi mesin 150cc LC4V Fuel Injection itu bakal eksis seperti halnya V-Ixion dan YZF-R15 yang laris manis di sana.

Sementara itu, sejak delivery Xabre sampai di Aceh pekan lalu, total 23 unit yang sudah tiba disana, lebih dari setengahnya laku dibeli. Itu termasuk 9 konsumen dari booking online. Harganya Rp 32.800.000 on the road. Setelah lihat motornya langsung, orang-orang di sini jadi lebih tertarik lagi. Dari bentuknya, tampilannya gagah dan LED membuatnya menarik sebut Sadikin, Branch Manager Alfa Scorpii, Main Dealer Yamaha di Aceh. Nama Xabre berawal dari filosofi desainnya ULTIMATE STREET FASHION SPORT yang terinspirasi dari sebuah sabetan pedang cahaya (Light Saber) yang berkesan X-treme agresif, sangat tajam dan modern. [dw/timBX]

Tags :

#
pt yamaha indonesia motor manufacturing,
#
yamaha xabre