MENU
icon label
image label
blacklogo

Jaguar I-Pace Concept Mulai Diuji

MAR 15, 2017@14:06 WIB | 886 Views

Jaguar baru saja menjalankan mobil elektrik pertamanya, yaitu Jaguar I-Pace ke jalan raya. Mobil elektrik tersebut mengarungi jalanan London, sekaligus memperlihatkan kebolehannya sebagai SUV Concept elektrik.

Rencananya I-Pace baru akan diperkenalkan secara resmi pada akhir 2017, dan mulai resmi mengaspal pada pertengahan 2018.

Ian Callum, Director of Design Jaguar, mengatakan “ Feedback pada I-Pace Concept sangat luar biasa. Kami mematahkan cara konvensional untuk menciptakan mobil yang terinspirasi estetika supercar, performa sports car, dengan kelapangan SUV, dalam sebuah paket elektrik. I-Pace telah mengejutkan para pecinta otomotif, dan mobil elektrik pertama kami telah melebihi ekspetasi.”

“ Mengendarai mobil konsep di jalanan sangatlah penting bagi tim desain. Sangatlah istimewa untuk membawa mobil keluar ke dunia nyata. Anda dapat melihat nilai desain sebenarnya dari I-Pace serta proporsi kuat saat berada di jalanan, jika dibandingkan dengan mobil lainnya. I-Pace Concept mewakili generasi selanjutnya dari desain mobil elektrik. Dan bagi saya, inilah masa depan dari otomotif,” tambah Callum.

I-Pace diklaim memiliki jarak tempuh hingga 500 km berkat penggunaan baterai lithium-ion 90kWh. Pengisian baterai hingga 80 persen hanya membutuhkan waktu 90 menit dengan penggunaan charger 50kW DC. Motor elektrik pada poros depan dan belakang sanggup menghasilkan tenaga 400 PS dengan torsi puncak 700Nm, dan tenaga tersebut disalurkan ke roda melalui sistem penggerak all-wheel drive. [aag/timBX]

Tags :

#
jaguar i-pace concept,
#
jaguar,
#
jaguar i-pace,
#
blackauto,
#
auto news