MENU
icon label
image label
blacklogo

Telegram Kembali Diblokir

MAY 05, 2018@18:00 WIB | 605 Views

(telegram kembali diterpa masalah)

Masalah kembali menerpa Telegram. Aplikasi pesan asal Rusia ini kembali diblokir menyusul penyalahgunaan yang dilakukan penggunanya. Belum lama diblokir di negara asalnya, kini Iran mengambil langkah serupa.

Telegram menawarkan fitur enkripsi yang baik, bahkan pesan yang dikirim antar pengguna tidak akan bisa ‘diintip’ oleh admin. Fitur inilah yang kerap disalahgunakan penggunanya, seperti yang terjadi di Iran.

(Beberapa negara memblokir aplikasi ini terkait penyalahgunaan fungsi)

Iran memblokir aplikasi ini menyusul ada dugaan menyebarnya protes terhadap pemerintah melalui aplikasi ini. Sebelumnya Iran juga memblokir Instagram untuk kasus serupa. Sementara di Rusia, sekelompok masyarakat menggelar aksi protes terhadap pemblokiran Telegram dengan menerbangkan pesawat kertas yang menjadi logo aplikasi ini.

Di Indonesia sendiri, Telegram sempat tersandung masalah yang berujung pada pemblokiran yang dilakukan pemerintah. Namun seiring berjalannya waktu, pemerintah kembali membuka akses ke aplikasi ini.

Kenakalan penggunanya membuat Telegram kerap tersandung masalah dan harus menghadapi ancaman pemblokiran di beberapa negara. Bahkan belum lama ini, ada temuan bahwa Telegram digunakan untuk berbagi film bajakan melalui salah satu salurannya. [Trd/timBX]

Tags :

#
blacktech,
#
telegram,
#
blokir