MENU
icon label
image label
blacklogo

Huawei Siapkan Kirin 990

NOV 12, 2018@16:00 WIB | 1,148 Views

Meski baru beberapa waktu merilis dan menyematkan Kirin 980 ke ponsel seri Mate 20, Huawei kini dikabarkan sedang menyiapkan suksesor chipset tersebut. SoC yang nantinya akan bernama Kirin 990 ini akan berukuran 7nm. Artinya, dimensi yang dimiliki chipset ini akan lebih kecil.

Untuk keperluan pengembangan chipset ini, Huawei bahkan dikabarkan sudah menggelontorkan dana sebesar US$28 juta atau sekitar Rp41 miliar. Tak tanggung-tanggung, chipset ini nantinya akan mendukung koneksi 5G.

Sekilas dari segi arsitektur, seperti jumlah transistor dan konsumsi dayanya, Kirin 990 akan tampil sama dengan pendahulunya. Perbedaan justru terletak di modem yang digunakan. Kirin 990 menggunakan modem Balong 5000 yang sudah tersertifikasi untuk jaringan 5G.

Perlu diketahui, Kirin 980 memang belum mendukung koneksi 5G. Namun, chipset ini memiliki kecepatan download sebesar 1,4 Gbps dan upload dengan kecepatan 200 Mbps. Angka tersebut nyatanya berada di atas modem X20 milik Qualcomm yang dikatakan hanya mencapai kecepatan 1,2 Gbps saja.

Hingga saat ini, belum diketahui berapa kecepatan download dan upload yang dimiliki Kirin 990. Jika mengacu pada kecepatan jaringan 5G, kemungkinan chipset ini akan memiliki kecepatan 10 kali lebih cepat dari 4G saat ini.

Huawei sendiri dikabarkan baru akan memulai proses produksi chipset ini pada awal 2019. Kita tunggu kejutan baru dari Huawei dengan chipset ini. [Trd/timBX]

Tags :

#
blacktech,
#
huawei,
#
kirin 990,
#
kirin 980,
#
balong 5000,
#
5g modem