MENU
icon label
image label
blacklogo

Galaxy Note 9 Dapat Pembaruan Dengan Dukungan DeX Nirkabel

OCT 19, 2020@16:30 WIB | 1,259 Views

Samsung Galaxy Note 9 dilaporkan telah mulai menerima pembaruan One UI 2.5 yang berbasis sistem operasi Android 10 di Jerman. Pembaruan hadir dengan versi firmware N960FXXU6FTJ3 dan menghadirkan beberapa fitur baru ke ponsel yang diluncurkan kembali pada tahun 2018, serta tambalan keamanan Android bulan Oktober ini. Pembaruan tersebut dikatakan over-the-air dan sampai sekarang, sayangnya masih belum ada informasi kapan pembaruan One UI 2.5 akan masuk ke pengguna Samsung Galaxy Note 9 di Indonesia nantinya. Namun kemungkinan besarnya, bakal segera mendapatkan update ini.

Seperti yang dilansir SamMobile, pengguna Samsung Galaxy Note 9 di Jerman sudah mulai menerima pembaruan One UI 2.5 yang hadir dengan versi firmware N960FXXU6FTJ3. Ini membawa dukungan untuk DeX nirkabel yang memungkinkan penggunaan DeX pada tampilan yang mendukung pencerminan layar. Ponsel ini juga mendapatkan fitur baru lainnya yang berupa patch keamanan (security) Oktober yang terbaru.

Hingga saat ini, koneksi fisik dengan kabel diperlukan untuk mengakses Samsung DeX. Laporan tersebut juga menyatakan bahwa kamera telah menerima beberapa fungsi baru. Fitur Single Take dilaporkan telah ditambahkan dan pengguna sekarang dapat memilih resolusi perekaman video, serta frame rate antara 24fps, 30fps, dan juga 60fps dalam mode video Pro.

Tidak hanya itu, aplikasi Keyboard di Samsung Galaxy Note 9 juga dikatakan akan memiliki fitur pencarian YouTube yang membagi keyboard dalam orientasi lanskap. Dan fitur baru lainnya yang terakhir, aplikasi Messages kini bisa memungkinkan pengguna mengirim pesan SOS setiap 30 menit selama 24 jam. Laporan tersebut juga menunjukkan bahwa One UI 2.5 akan menjadi pembaruan terakhir untuk Galaxy Note 9 dengan hanya pembaruan sistem keamanan yang diikuti setidaknya satu tahun lagi dan setelah itu, frekuensi akan dikurangi menjadi setiap tiga bulan sekali.

Pengguna Samsung Galaxy Note 9 di Indonesia mendapatkan pembaruan One UI 2.1 pada bulan Juni yang seminggu setelah varian ponsel Jerman menerimanya. Maka dari  itulah, ada kemungkinan bahwa pengguna Indonesia dan asia lainnya bakal segera mendapatkan pembaruan One UI 2.5 nantinya. Namun, pihak Samsung masih belum memberikan konfirmasi terkait peluncuran pembaruan One UI 2.5 ini. Kita tunggu saja updatenya, blackpals! [inn/asl/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
galaxy note 9,
#
samsung galaxy note 9,
#
dex nirkabel,
#
pembaruan one ui