MENU
icon label
image label
blacklogo

Activity Tracker Fitbit Ini Punya Fitur Baru Dan Tahan Lebih Lama

MAR 10, 2017@12:48 WIB | 812 Views

Sukses merebut hati para pecinta wearable divice lewat Alta tahun lalu, Fitbit akhirnya kembali menggelontorkan activity tracker terbarunya. Theverge melansir, perangkat bernama Alta HR ini telah dilengkapi dengan fitur heart-rate monitoring. Seperti activity tracker kebanyakan, Alta HR juga mampu menampilkan notifikasi yang masuk kedalam smartphone.

Tidak hanya itu, Fitbit Alta HR juga mampu menghitung berapa kalori yang terbakar secara akurat. Yang tidak kalah menarik, Fitbit juga turut menyematkan fitur sleep tracking terbaru, yakni Sleep Stages dan Sleep Insights. Hadirnya fitur Sleep Stages memungkinkan Alta HR dapat mengestimasi waktu tidur Anda secara lebih akurat.

Sedangkan Sleep Insights akan merekomendasikan ke Anda aktivitas yang sesuai dengan kondisi tubuh. Menurut kabar yang beredar, Sleep Stages nantinya juga bakal tersedia di Fitbit Seri Blaze dan Charge 2. Sedangkan untuk fitur Sleep Insights, bakal hadir di semua seri Fitbit. kemampuan lainnya yang juga turut meningkat adalah daya baterai yang mampu bertahan lebih lama.

Jika Fitbit Alta versi lawas hanya mampu digeber hingga lima hari saja, maka untuk Alta HR dapat bertahan hingga tujuh hari. Menurut rencana, Fitbit baru akan melepas Alta HR pada bulan April mendatang dengan banderol harga USD 150. Sedangkan untuk edisi khusus Alta HR, Fitbit mematoknya seharga USD 180 dengan balutan caserose gold 22 karat.

Serunya lagi, tersedia juga strap tambahan dari silikon, kulit, dan stainless steel yang dijual terpisah dengan harga mulai USD 30 hingga USD 100. [Teg/TimBX]

Tags :

#
activity tracker,
#
activity tracker fitbit,
#
wearable divice,
#
blacktech,
#
gelang pintar