MENU
icon label
image label
blacklogo

Suzuki R3 Akan dirilis Awal 2012

JAN 05, 2011@09:31 WIB | 1,033 Views

Kabar baik menghampiri para pencinta otomotif dunia. Suzuki R3 konsep yang pernah tampil pada gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2010 beberapa waktu lalu ini akan dirilis pada awal 2012. Suzuki R3 merupakan kendaraan roda empat pertama yang sepenuhnya dirancang dan dikembangkan oleh anak perusahaan mobil asal Jepang yang berada di India (Suzuki Maruti). Suzuki R3 merupakan sebuah MPV dengan lima pintu dan dilengkapi dengan 7 tempat duduk.

Suzuki Maruti pun berencana memproduksi Suzuki R3 sebagai produk global dan menjadikan India sebagai basis produksinya. Untuk itu Suzuki harus mampu mencapai standar keamanan international dan standar emisi gas buang. Contohnya saja jika dijual di Australia, Suzuki akan menggunakan material baja yang lebih tinggi kualitasnya. Selain itu juga akan dilengkapi dengan airbags, electronic stability control dan mesin yang mampu lolos Euro 4. "Standar keamanan di Australia lebih tinggi," ungkap Rajesh Singh selaku General Manager of Global Marketing, Maruti Suzuki, India. Singh pun menambahkan bahwa, "Rancangan dasar harus mengutamakan pasar Australia baru India," lanjutnya.

Suzuki R3 memiliki dua tipe mesin, yakni tipe bensin 1.2L dan 1.3L turbo-diesel. Keduanya menganut sistem penggerak roda depan. Sementara untuk versi otomatis akan dipertimbangkan untuk memproduksi secara global. Jika berita mengenai peluncurannya terealisasi, maka peluang masuk pasar otomotif Indonesia terbuka lebar. Dengan begitu persaingan di kelas MPV yang dihuni seperti Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Nissan Livina maupun Suzuki APV akan semakin bersaing.[sp/timBX]

Tags :

#
Suzuki
#
R3
#
Suzuki Maruti India
#
Indonesia International Motor Show (IIMS) 2010
#
Toyota Avanza
#
Daihatsu Xenia
#
Nissan Livina
#
Suzuki APV