MENU
icon label
image label
blacklogo

DD Custom suntikkan 474 PS ke jantung pacu Chevrolet Camaro SS

JUL 23, 2014@11:45 WIB | 1,286 Views

Model Chevrolet Camaro SS lansiran 2010 kini menjadi sasaran baru bagi tuner DD Custom, dengan berbekal ide brilian model Camaro SS tersebut kini mampu menampilkan sisi agresif dalam nuansa baru. Tuner yang berbasis di Hamburg tersebut melakukan beberapa pengerjaan, diantaranya adalah penggantian warna dasar, serta beberapa ubahan pada bagian visual. Namun pada modifikasi kali ini, tuner memfokuskannya pada upgrade pada jeroan Camaro SS tersebut.

Terfokuskan pada dapur pacu yagn bermodalkan mesin V8 dengan kapasitas 6.2 liter, tuner membenamkan air filter K&N bersama dengan fan manifold sebesar 2 inch serta penambahan 200-cell race catalyzers dua unit. Sedangkan pada outputnya, tuner telah memberikan komponen quad exhaust system yang ditambahkan dengan flap control. Atas ubahan disektor tersebut, tenaga yang kini dihasilkan melonjak menjadi 474 PS dengan torsi 449 lb-ft, dari yang tadinya hanya berkisar 426 PS dan torsi 420 lb-ft.

Tidak berhenti sampai disitu, tuner kini telah membenamkan komponen KW Variant 1 untuk menghasilkan tingkat suspensi yang lebih nyaman, sedangkan pada sektor kaki kaki model ini telah ditopang dengan velg berukuran 22 inch yang dibalut dengan karet berukuran 265/30 ZR22 pada bagian depan, dan 305/25 ZR22 pada bagian belakang. Adapun ubahan lainnya yang disematkan pada Camaro SS tersebut adalah custom carbon fiber front spoiler lip, carbon cowl dan carbon fiber rear diffuser, serta quad exhaust pipes 115mm.[Har/timBX]

Tags :

#
Chevrolet Camaro SS DD Custom
#
Chevrolet Camaro SS
#
DD Custom
#
Chevrolet
#
air filter K&N