MENU
icon label
image label
blacklogo

Sony Kurangi Produksi Smartphone dan TV Di Tahun Depan

NOV 26, 2014@10:00 WIB | 1,012 Views

Untuk mengurangi biaya produksi, vendor IT raksasa asal Jepang, Sony, berencana untuk mengurangi produk TV dan handphone-nya tahun depan. Sedangkan Sony akan lebih fokus kepada bisnis PlayStation 4 dan sensor kamera hingga tiga tahun ke depannya. Keputusan ini cukup disayangkan, karena penjualan TV dan smartphone Sony sebenarnya sebesar 30 persen dari bisnis Sony.

Keputusan Sony ini berdasarkan atas keinginan mereka untuk mencetak profit yang lebih baik di tahun depan. Tren buruk atas penjualan seri smartphone Sony Xperia telah menjadi landasan pertimbangan bagi keputusan Sony tersebut. Selain itu, informasi lengkap mengenai produk Xperia terbaru, baru bisa terungkap sebelum akhir Maret 2015 mendatang. Dengan pemotongan biaya seperti itu, Sony pun kemungkinan tidak berencana untuk memperpanjang kontrak sponsorship mereka dengan FIFA tahun depan.

Di sisi lain, bisnis sensor kamera smartphone yang seyogyanya sedivisi dengan smartphone, justru semakin  sehat. Sony mengatakan bahwa mereka bisa meningkatkan pendapatan bisnis sensor kamera smartphone mereka sebesar 70 persen sampai 1,5 triliun yen. Apple memakai sensor kamera Sony untuk produk iPhone mereka, begitu juga dengan produsen smartphone asal Cina yang semakin banyak mengadopsi teknologi sensor kamera Sony.[Lalu/timBX]

Tags :

#
Sony
#
Sony Smartwatch
#
Sony Smart TV