MENU
icon label
image label
blacklogo

Google rilis program smartphone khusus Android One

JUN 26, 2014@15:30 WIB | 1,074 Views

Berita pertama dari ajang Google I/O adalah gagasan Google untuk meluncurkan program Android One. Apa itu Android One? Android One adalah program yang berusaha menyuguhkan smartphone yang didesain khusus untuk pasar yang akan dituju.

Smartphone pertama yang terjun ke dalam program Android One ini datang dari Micromax, salah satu vendor ponsel paling terkenal di India. Smartphone Android One besutannya ini membawa fitur yang paling tepat disesuaikan dengan pasar di India, seperti Radi FM, slot kartu SIM ganda, slot micro SD, dan harga yang terjangkau.

Smartphone Micromax dari program Android One ini akan dibanderol dengan harga di bawah $100, sedikit lebih murah dari Motorola Moto E. Smartphone baru ini juga akan memajang layar sentuh berukuran 4,5", namun Sundar Pichai, Wakil komisaris senior Google tidak membocorkan lebih jauh mengenai resolusi layarnya, maupun spesifikasi lebih lengkapnya.

Program Android One menjamin bahwa smartphone yang luncur akan berjalan dengan versi Android terkini karena Google akan secara konstan meluncurkan update seperti halnya pada perangkat edisi Google Play. Selain Micromax, Sundar Pichai juga menyampaikan ada dua lagi produsen smartphone yang bergabung dalam program Android One ini yakni Spice and Karbonn. [leo/timBX]

Tags :

#
Google I/O
#
Google
#
Android One
#
Micromax
#
Motorola Moto E