MENU
icon label
image label
blacklogo

TOYOTA GAZOO Racing Siap Bertarung di Kandang Sendiri

OCT 10, 2017@21:00 WIB | 1,003 Views

TOYOTA GAZOO Racing menargetkan kembali meraih kemenangan saat berlaga di kandang sendiri akhir pekan ini di 6 Hours of Fuji, seri ketujuh dari ajang balap ketahanan 2017 FIA World Endurance Championship (WEC).

TOYOTA telah mendominasi putaran WEC Jepang sejak kembali ke ajang balap ketahanan tingkat atas di tahun 2012, memenangkan empat dari lima balapan yang diadakan di Fuji Speedway yang spektakuler di bawah bayang-bayang Gunung Fuji.

Setelah belapan yang ketat dan menegangkan saat raihan kemenangan terakhir kali di Austin, tim bertekad menambah dua kemenangannya musim ini di depan pendukung lokalnya yang besar dan penuh antusias.

Mike Conway dan Kamui Kobayashi yang memenangi balapan tahun lalu dan akan membidik hasil positif kembali bersama pebalap José María López di HYBRID TS050 #7. Anthony Davidson kembali dari absensinya untuk bergabung dengan Sébastien Buemi dan Kazuki Nakajima di mobil #8.

Fuji Speedway adalah balapan di kandang sendiri bagi TOYOTA GAZOO Racing tidak hanya sebagai satu-satunya seri Jepang dalam kalender; powertrain hybrid hibrida TS050 HYBRID dikembangkan dan dibangun hanya beberapa kilometer dari trek, di Higashi-Fuji Technical Center.

Itu berarti semangat tim semakin membara dengan mendapatkan dukungan moral yang signifikan dari rekan-rekan sejawat yang biasanya tidak dapat mengunjungi sirkuit, dimulai awal minggu dengan kunjungan dari pembalap dan manajemen tim ke Higashi-Fuji dan patner inti lainnya.

Fuji Speedway, yang terletak sekitar 110 km dari pusat kota Tokyo, telah berkembang secara signifikan sejak dibuka pada tahun 1965, ketika sebuah bagian oval dibuat pembangunannya mulai dari tikungan pertama hingga setengah dari panjang trek sampai akhirnya di desain ulang pada pertengahan tahun 1970an.

Sirkuit ini telah menyelenggarakan 33 balapan ketahanan enam jam atau 1.000 km sejak pertama kali digelar pada tahun 1967 dan TOYOTA, melalui ikon seperti mobil 2000GT dan TOYOTA 7 serta mobil balap Grup C dan hibrida LMP1 terbaru, telah memenangkan 11 dari mobil-mobil ini.

Targetnya adalah menambahkan koleksi trophi pemenang Fuji lainnya ke kabinet minggu ini karena pertempuran TOYOTA versus Porsche di LMP1 berlangsung untuk terakhir kalinya di Jepang sebelum mundurnya produsen Jerman dari kategori tersebut di WEC.

Keputusan TOYOTA mengenai partisipasi masa depannya di WEC akan diputuskan oleh semua pemangku kepentingan. Ini telah menjadi subyek berbagai laporan media, dengan tingkat akurasi yang bervariasi, dan sebuah keputusan diharapkan bisa dihasilkan pada bulan Oktober, meskipun tidak harus saat seri Fuji digelar. [bil/timBX}

Tags :

#
toyota gazoo racing,
#
blackauto,
#
autonews