MENU
icon label
image label
blacklogo

Rea dan Sykes Kunci Peringkat 1-2

AUG 22, 2017@13:00 WIB | 823 Views

Jonathan Rea (KRT) dan Tom Sykes (KRT) masing-masing cukup puas mencetak hasil podium seri balap WorldSBK di Lausitzring di Jerman. Pada sesi pembuka sepanjang 21-lap itu, Rea berhasil mengunci podium kedua dan Sykes di podium ketiga. Dengan satu perlombaan lagi tersisa, Jonathan memiliki keunggulan 63 poin di atas Tom.

Membuat kemajuan yang konsisten selama jalannya balapan di akhir pekan, tak terkecuali harus menghadapi kondisi trek yang cepat berubah, Rea memposisikan dirinya di tempat kedua pada balapan pembuka, setelah mencetak posisi kedua di Superpole. Dia mengejar jawara seri ini Chaz Davies hingga finish setelah mengunci posisi kedua di lap 3, namun tidak dapat menemukan cukup traksi apda ban di akhir lap untuk menghadapi tantangan rivalnya itu untuk meraih kemenangan. Rea kurang dari 2 detik saat benera finish dikibarkan.

Sykes, yang telah menetapkan rekor waktu pole baru untuk Lausitzring saat ia merebut kemenangan ke-42 selama karir Superpole-nya, memimpin di putaran pertama balapan. Setelah Davies pertama dan kemudian Jonathan melewatinya, Tom tidak bisa mendapatkan kembali posisi awalnya kembali dan dia finish 3,25 detik di belakang posisi pertama. Kemenangannya tersebut adalah kemenangan pole ke-70 untuk Kawasaki dalam sejarah WorldSBK dan istimewanya bersamaam dengan hari ulang tahun Tom yang ke 32.


Setelah hujan lebat yang deras semalaman, lintasan butuh beberapa waktu untuk kembali ke level grip yang prima pada sesi awal pembuka, namun ketika kondisi trek mulai membaik, tiga pebalap terdepan mulai bisa meninggalkan lawan-lawannya hingga finish, dengan Sykes meninggalkan gap 13 detik ke pebalap di posisi empat.

Di klasemen kejuaraan, dengan satu lagi sesi di Lausitzring esok harinya, Rea kini memiliki 361 poin dan Sykes 298 - dengan duet Ninja ZX-10RR resmi di peringkat1-2. Kemenangan Davies membawanya ke total 251 poin, di tempat ketiga.

Balapan WorldSBK kedua di Lausitzring menghasilkan posisi yang sama bagi Jonathan Rea (KRT) dengan mengunci posisi runner-up dan rekan satu timnya Tom Sykes mencetak posisi keempat, yang berarti bahwa pembalap Kawasaki tersebut tetap  berada di posisi 1-2 di klasemen kejuaraan dengan empat seri lagi tersisa.

Akhir pekan di Lausitzring mengakhiri liburan musim panas di ajang Kejuaraan Dunia Superbike FIM. Saat mencetak dua tempat kedua dan 40 poin di akhir pekan, Rea memperpanjang keunggulannya atas rekan satu timnya Sykes menjadi 70 poin.

Setelah sembilan seri dilalui dan 18 balapan individual, Rea memiliki 381 poin, Sykes 311 dan Davies 276. Kawasaki memimpin klasemen pabrikan dengan 56 poin. Seri WorldSBK akan bertandang ke Portimao, di Portugal, dan menjadi tuan rumah ser ke-10, satu bulan dari sekarang. [bil/timBX]

Tags :

#
wsbk,
#
blackauto,
#
autonews