MENU
icon label
image label
blacklogo

Polestar Serius Tantang Tesla

FEB 11, 2018@17:00 WIB | 945 Views

Ada kabar lebih lanjut dari divisi performa Volvo, Polestar pada rentang masa depan mobilnya. Dan juga bagaimana mereka akan diberi nama, dijual dan diberdayakan. Selubungnya sendiri telah dibuka dari tubuh Polestar 1 akhir tahun lalu, dan bakal melakukan debut Eropanya di Jenewa pada awal Maret mendatang.

Dia adalah coupe empat kursi dalam cetakan Bentley Conti GT atau BMW 8 Series, namun punya tenaga yang berbeda - plug-in hybrid dengan mesin empat silinder turbo di depan dan motor listrik ganda di bagian belakang untuk torque vectoring dan kombinasi 591 bhp dan 1.000 Nm.

Polestar mengklaim bahwa ini adalah mobil sport asli, bukan hanya sebuah mobil berpelesir GT, walaupun CEO-nya, Thomas Ingenlath mengatakan bahwa "jangan mengharapkan dia punya handling seperti kart layaknya Lotus - mereka sudah menjadi bagian dari paket, jadi kami tak ingin menyentuh ranah mereka" . Ah, tentu saja, bersama dengan Volvo dan Polestar, Lotus sekarang merupakan bagian dari rencana kerja Geely. Jadi coba sedikit bijaksana untuk menganggap bahwa Lotus mungkin memiliki masukan dalam pengembangan Polestar.

Dia menggunakan versi kompak dari platform S90, dengan 320 mm dipangkas dari jarak sumbu rodanya dan 200 mm lagi dari overhang belakang. Di atas ini ada struktur panel dan bodi karbon, membantu mengurangi bobot sebesar 230 kg. Tentu beratnya kemudian didorong oleh motor listrik dan baterai kemasan, jadi mari kami perkirakan dia bakal berbobot dua ton. Tesla telah membuktikan sebuah mobil dengan kekuatan dan bobot ini masih mampu memberikan akselerasi yang mengagumkan, sehingga diharapkan 0-100 km/jam di bawah tiga detik. Kabin sebagian besar dikembangkan dari S90 juga, namun dengan mengganti trim kayu dengan serat karbon.

Polestar 1 akan menjadi mobil yang eksklusif, dibuat hanya 1.500 unit selama tiga tahun. Permintaan sudah tinggi dan Polestar akan mengumpulkan 'biaya tanda jadi sebesar USD 3,000 segera. Setelah pengiriman, konsumennya diharapkan untuk membayar  USD 165,000 untuk Polestar 1. [bil/timBX]

Tags :

#
auto news,
#
polestar,
#
volvo