MENU
icon label
image label
blacklogo

Pedrosa Siap Jalani GP Amerika

APR 20, 2018@21:00 WIB | 900 Views

Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa dikabarkan siap menjalani balapan selanjutnya di Sirkuit Austin, Amerika Serikat, Senin 23 April.

Pedrosa Sebelumnya menjalani operasi di jari-jari pergelangan tangan kanannya pekan lalu setelah mengalami kecelakaan di Grand Prix Argentina. Dirinya kini telah melewati masa istirahatnya untuk dapat mengikuti free practice malam ini.

(Sebelumnya Dani Pedrosa mengalami kecelakaan dan harus menjalani operasi )

Namun meskipun begitu, Pembalap Repsol Honda mengakui bahwa sesi free practice malam ini merupakan ujian sesungguhnya, lantaran masa pemulihan yang membuatnya harus beristirahat total selama empat hari belakangan.

"Saya beristirahat selama empat hari, dan memulihkan beberapa gerakan dan melakukan beberapa proses anti-inflamasi,” kata Pedrosa.

(Sulit baginya untuk beradaptasi dengan motornya, setelah mengalami masa pemulihan)

Selama masa pemulihan tersebut, dirinya mengaku tidak dapat bergerak dengan leluasa, terlebih lagi mencoba menunggangi RC213V, tunggangan milik Dani Pedrosa dan Marc Marquez di Moto GP 2018.

(Pembalap Repsol Honda tersebut mengaku siap menjalani GP Amerika Senin nanti)

"Saya benar-benar tidak dapat melakukan banyak hal, jadi itulah mengapa free practice dan GP Amerika ini adalah ujian yang sesungguhnya, dan trek ini bukan yang terbaik. Situasinya saya baru saja pulih, itu sebabnya ini merupakan tantangan bagi diri saya," katanya.

Pedrosa menempati posisi ke-12 di klasemen sementara di GP Argentina, dan di posisi ke tujuh pada pembukaan musim pertama Moto GP di Qatar.[prm/timBX]

Tags :

#
autonews,
#
moto gp,
#
repsol honda,
#
dani pedrosa