MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Rossi Sebut Philip Island Tidak Sesulit Motegi

OCT 21, 2017@09:00 WIB | 989 Views

Valentino Rossi gagal finis saat menjalani MotoGP Jepang di sirkuit Motegi, Minggu (15/10/2017). Pebalap tim Movistar Yamaha itu terjatuh pada pada kelima. Seri selanjutnya yaitu di Philip Island, Australia, pebalap dengan julukan the doctor itu mengaku tidak terlalu sulit dibandingkan dengan Motegi.

"Di sini [Philip Island], jenis grip yang berbeda, temperaturnya juga berbeda. Tetapi kami harus memahami kondisinya. Di sini sering berubah-ubah, saya berharap kondisi kering. Dan kita lihat saja nanti,” ujar Rossi seperti dilansir Motorsports.

Rossi mengungkapkan Phillip Island akan lebih bersahabat dengan kondisi fisiknya, karena jumlah tikungan ke kiri lebih sedikit dari kanan. Ia pun tidak akan terlalu memaksakan kaki kanannya yang belum sepenuhnya pulih.

"Bagi saya, trek ini sedikit lebih mudah secara fisik dibanding Motegi. Tapi di waktu yang bersamaan, saya harus tetap tenang, karena trek bisa dibilang cukup berbahaya. Sirkuit ini sangat sulit," paparnya. "Kami harus tetap menaruh perhatian. Tapi secara fisik ini sedikit berbeda, karena layoutnya lebih mengalir," timpal Rossi.

Seperti diketahui, Rossi saat ini masih dalam masa pemulihan cederanya, Rossi tidak tampil maksimal di Motegi akhir pekan lalu. Sepanjang akhir pekan kemarin sirkuit di guyur hujan yang lebat ia kesulitan untuk mengeluarkan potensi terbaik bersama YZR-M1. Dan Rossi mengharapkan pada seri GP Australia nanti tidak lagi hujan yang membuatnya kesulitan untuk mengimbangi kuda besinya itu. [ddy/timBX]

Tags :

#
motogp,
#
blackauto,
#
autonews