MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Iannone Puas dengan Perfoma Motornya

NOV 28, 2017@12:00 WIB | 939 Views

Para pebalap MotoGP telah melakukan tes pascamusim di dua tempat. Pertama di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia dan selanjutnya berlangsung dui Sirkuit Jerez, Spanyol. Tes sesi ujicoba itu membuahkan hasil yang baik bagi tim Suzuki Esctar. Pasalnya selama tiga hari pebalap Suzuki dapat menyelesaikan dengan baik.

Tim Suzuki pada musim 2017 tengah diterpa masalah yang rumit pada tungganganya. Masalah yang terus berdatangan membuat semua pebalap mengeluh pada tungganganya yang terus bermasalah.  Menghadapi tahun 2018, Tim Suzuki berbenah diri dengan menyiapkan pilihan mesin, dan sasis yang terus dilakukan ujicoba. Para pebalap pun cukup puas dengan mesin dan sasis baru Suzuki.  Andrea Iannone tercepat pada semua pada hari Rabu, kemudian dihari kedua Iannone tercepat kedua, di belakang pelabap WorldSBK, Jonathan Rea.

"Tes ini sangat hebat karena kami ingin mencoba begitu banyak hal, dan secara keseluruhan saya merasa lelah, tapi puas. Pertama-tama, kami fokus pada perasaan, sasis baru, dan setup yang berbeda,” kata pria asal Italia itu seperti dilansir Crash.

"Secara keseluruhan saya bisa merasakan banyak perbaikan, efektif dalam menghadapi satu putaran waktu, tapi juga sangat cepat dalam kecepatan. Salah satu area yang ingin kami tingkatkan adalah konsistensi penampilan dari ban baru hingga ban, yang berarti mampu untuk tetap kompetitif untuk waktu ideal sebuah balapan,” imbuhnya.

Kemudian Iannone sekarang memiliki mesin dengan spesifikasi baru dan ia dapat melakukan putaran untuk membuat perbandingan yang tepat. Perasaan membaik, ia tidak mengharapkan langkah maju yang besar dan saya terkesan positif.

"Bagaimanapun, kita harus tetap berdiri di sirkuit dan terus bekerja. Ada baiknya kita mengambil langkah-langkah ini, tapi kita masih memiliki area di mana kita bisa memperbaiki diri, dan itu akan menjadi tugas musim dingin," imbuhnya. [ddy/timBX]

Tags :

#
motogp,
#
blackauto,
#
autonews

X