MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Crutchlow Jadi Pebalap Tercepat Kedua di Jerez

NOV 26, 2017@17:00 WIB | 904 Views

Salah satu pebalap, tim LCR Honda, Cal Crutchlow mengomentari performa di sesi tes MotoGP Jerez. Pebalap berkebangsaan Inggris itu mengaku cukup puas dengan performa yang ditunjukkan motornya.

Dalam sesi tes yang digelar di Sirkuit Jeres tersebut, Crutchlow emang tampil kurang mengesankan. Ia hanya mampu menjadi pebalap tercepat kedua setelah mencatatkan waktu 1 menit 37.818 detik dari rider Suzuki Ecstar, Andrea Ianonne.

Padalah Crutchlow sendiri sejatinya mampu menjadi pebalap tercepat di tes tersebut. Terlebih kecepatan motor pebalap berjuluk The Honey Badger itu terlihat jauh lebih baik ketimbang motor Suzuki milik Ianonne.

"Ini adalah hari yang sulit dan melelahkan, tapi kami berhasil mendapatkan banyak hal positif dan informasi untuk Honda pada motor prototipe baru," kata Crutchlow seperti dilanisr Crash. Dirinya mengaku berharap Honda dapat menilai apa yang mereka Honda ajukan untuk tahun 2018, tapi dirinya mengaku cukup senang telah menyelesaikan sesi tes ini. Dia pikir ini sangat penting dilakukan.

"Kami mendapat banyak bantuan dari Honda dan HRC di sini, tim melakukan pekerjaan dengan baik dan kami bekerja keras selama dua hari ini. Aku senang dengan kecepatan pada kedua sepeda; motor 2017 dan motor 2018,” ujar Crutchlow.

"Sekarang kita harus terus bekerja sama di musim baru ini meski sekarang ini adalah waktu untuk istirahat - kita akan terus berusaha untuk mencoba dan membuat motor terbaik pada musim depan yang kompetitif," tutupnya. [ddy/timBX]

Tags :

#
motogp,
#
autonews,
#
blackauto