MENU
icon label
image label
blacklogo

Mini Berencana Bikin Mobil Listrik Khusus Pasar China

MAY 04, 2018@09:30 WIB | 1,216 Views

Tak mau berpangku tangan melihat pabrikan lain berlomba membikin kendaraan listrik, Mini akhirnya ingin mewujudkan hal serupa. Untuk itu Mini menggaet Great Wall Motors (GMW) untuk membuat perusahaan patungan (joint venture) dalam mengembangkan mobil listrik (EV).

( Mini menggaet Great Wall Motors kembangkan mobil listrik)

Keputusan untuk membangun EV khusus bagi pasar China bukanlah hal yang tidak mungkin. Mini telah menyatakan bahwa kendaraan listrik besutannya Mini E three doors, tak dapat menembus market China lantaran tak adanya komponen lokal dari China.

Mini tidak dapat mengekspor hatchback listriknya ke China karena baterai yang bersumber dari BMW Group dan bukan bagian yang diproduksi secara lokal. Tak mau patah arang, akhirnya Mini menggandeng GMW untuk mengembangkan EV tanpa mengorbankan kualitas.

(Pabrikan tetap mempertahankan desain Mini E three doors seperti jajaran Mini yang lain)

Meskipun ada hambatan soal baterai, nyatanya Mini tidak akan hanya mengganti betarainya saja, melainkan bakal membikin kendaraan baru yang sesuai dengan keinginan serta kebutuhan masyarakat China.

(Tahun depan Mini khusus pasar China bakal diproduksi)

Sementara itu, kendaraan listrik pertama hasil patungan siap diproduksi pada 2019 mendatang. Bahkan pada 2025, BMW Group yakin 15 hingga 25 persen dari penjualannya berasal dari jajaran mobil listriknya. (alx/timBX)

Tags :

#
mini e,
#
mobil listrik mini,
#
mini theree doors