MENU
icon label
image label
blacklogo

Leon Haslam Coba Kelas Supermoto

AUG 06, 2017@10:00 WIB | 874 Views

Dikenal sebagai penggemar berat dari semua bentuk motor roda dua, pebalap Kawasaki British Superbike, Leon Haslam mencoba bidang dunia baru di atas Supermoto dan hasilnya, ia pun memboyong sebuah motor Kawasaki KX450F Supermoto spec di dalam garasinya.

Mesin KX yang sudah dimodifikasi dikirim ke Trevor Pope Motorcycles di Gosport - peracik mesin Supermoto berpengalaman - yang mengubah mesin hijau tanah itu menjadi Supermoto yang istimewa.

Perangkat standar Triple Clamps diganti dengan X Trig 16mm Offset Triple Clamp Front End Yoke Set untuk meningkatkan stabilitas, kendali dan kekuatan. Dia memiliki sepasang ban pacul Dunlop dan bagian depannya dilengkapi dengan Beringer Front Brake Caliper yang diperbesar untuk menjepit cakram 320mm guna pengereman maksimal - ada juga cakram kecil di bagian belakang. Kopling standar telah diubah menjadi kopling Sutter Slipper juga - yang penting untuk memungkinkan roda belakang mendapatkan traksi. Mesin juga menerima selang SAMCO Silicone Radiator Hoses - berwarna hijau, dan masih banyak lagi ...

Leon Haslam mengungkapkan kegembiraannya: "Saya tidak sabar untuk bisa bermain di sana! Kawasaki telah berbaik hati memngembangkan motor balap untuk saya. Dulu saat saya melihat gambarnya masih terasa aneh motor seperti ini, namun saat melihatnya secara langsung sangat mengagumkan. "

"Saya masuk ke kelas supermoto selama musim dingin saja untuk latihan jelang British Superbike Championship. Saya berlatih di Spanyol bersama si kembar Lowes - kami mengendarai sepeda motor, motorcross dan supermoto - dan meminjam motor mereka, jadi saya sangat ingin mendapatkan yang terbaik untuk diri saya sendiri. Dari sudut pandang saya, saya akan menggunakannya terutama untuk pelatihan. Ada banyak tempat bagus yang kita kunjungi di Inggris - biasanya kita mengendarainya sebagai pit bikes jadi bisa bertarung dengan mereka menggunakan KX450F akan sangat menyenangkan!" [bil/timBX]

Tags :

#
kawasaki,
#
blackauto

X