MENU
icon label
image label
blacklogo

Kia Rio dan Hyundai Accent Di-Recall Karena Masalah Tabung Master Rem

DEC 14, 2021@19:30 WIB | 558 Views

Dua bulan lalu, pemasok tabung master rem untuk Kia Rio dan Hyundai Accent memberi tahu produsen mobil dari Korea Selatan ini tentang keluhan mengenai pedal rem yang terasa “kenyal”. Kia dan Hyundai segera meninjau catatan mereka, dan bulan berikutnya, kedua perusahaan sampai pada kesimpulan yang sama.

Model subcompact pada tabung master rem kedua mobil ini diproduksi dengan sisi yang lebih tajam di salah satu secondary seal seat bagian dalam. Kondisi ini menyebabkan keausan dini pada seal, yang berarti berkurangnya tekanan hidraulik yang diterapkan oleh tabung master rem saat pengereman.

Selain keluhan “kenyal”, pengemudi mobil ini juga mengeluhkan terlalu dalamnya pedal rem saat diinjak. Namun yang lebih penting, penurunan performa pengereman dan jarak berhenti yang panjang meningkatkan risiko kecelakaan. Sejauh ini, Hyundai dan Kia telah mengidentifikasi satu klaim garansi dan zero crash terkait kesalahan manufaktur ini.

Penarikan tersebut melibatkan Kia Rio 2020 hingga 2021 yang diproduksi mulai 29 September 2020 hingga 1 Juli 2021, serta Hyundai Accent 2021 yang diproduksi mulai 21 September 2020 hingga 1 Juli 2021. Pemasok OEM Tier 1 bertanggung jawab atas kesalahan tersebut. Tabung master rem ini sendiri diproduksi oleh anak perusahaan dari Mando Corporation Korea Selatan yang berbasis di Meksiko.

Sebanyak 87 Hyundai Accent dan 76 Kia Rio telah di-recall, dan surat pemberitahuan untuk pemilik kedua mobil ini dijadwalkan akan dikirimkan paling lambat pada 28 Januari 2022. Dealer kedua brand ini diinstruksikan untuk mengganti tabung master rem dengan yang baru dan harus dikerjakan dengan benar. Pemilik yang telah mengganti tabung master rem dengan biaya sendiri berhak mendapatkan penggantian.

Di Amerika Serikat, Accent adalah line-up mobil Hyundai yang paling terjangkau dengan harga $16.645 (sekitar Rp238 Juta) tanpa pajak untuk spesifikasi standar. Rio bahkan lebih terjangkau dengan harga $16.150 (sekitar Rp231 Juta), dan kedua model mengandalkan mesin 1.6 liter N/A dengan daya 120 tenaga kuda. Hyundai Accent dan Kia Rio hanya tersedia dalam model penggerak roda depan dan sama-sama menggunakan Smartstream Intelligent Variable Transmission yang menggunakan sabuk rantai alih-alih sabuk logam CVT tradisional sebagai mekanisme transfer daya di dalam gearbox. [fkg/zz/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
kia rio,
#
hyundai accent