MENU
icon label
image label
blacklogo

Harley Davidson Street Rod DIlepas dengan Harga Rp109 Juta

MAR 13, 2017@17:00 WIB | 1,380 Views

Harley-Davidson kembali menambah deretan motor barunya. Kali ini, produsen roda dua asal Amerika Serikat meluncurkan Harley-Davidson Street Rod. Harley-Davidson Street Rod mengambil basis yang sama dengan Harley-Davidson Street saat ini. Motor ini ditenagai oleh mesin 750cc, V-twin 60° versi baru yang sama seperti Street 750.

Harley mengklaim, mesin itu telah disetel untuk menghasilkan tambahan tenaga hingga 20 persen. Torsinya  lebih besar 10 persen di tentang putaran mesin yang lebih besar. Harley mengatakan motor ini sangat cocok untuk dikendarai di perkotaan, dengan tenaga yang sudah di-upgrade dalam hal kinerjanya.

“Harley Davidson Street Rod sudah mendapatkan perhatian khusus. Motor ini juga memiliki chassis yang sudah dicocokkan oleh desain motornya, lebih tajam dan agresif. Jadi motor ini cocok untuk di perkotaan besar,” kata Chief Enginer Harley-Davidson, Mathew Weber seperti dilansir Motor1.

Tenaga dan torsi tambahan hadir berkat adanya airbox yang lebih besar, throttle body 42 mm, empat katup di kepala silinder, rasio kompresi lebih besar dan silencer lebih besar juga.

Selain mesin yang baru disesuaikan itu, motor ini juga hadir dengan velg berukuran 17 inci di depan dan belakang. Sehinga motor ini memiliki handling yang cepat dan responsive.

Selain itu motor ini juga memakai suspensi depan terbaik 43 mm yang memberikan berkendara yang nyaman ketika bertemu dengan jalanan rusak. Sistem pengereman dibekali anti lock braking system (ABS) yang dapat menghentikan laju motor ini dengan tenaga yang besar secara akurat. Motor ini juga ditawarkab dengan setang drag style baru, spion  di ujung setang serta lampu belakang dan sein LED.

Harley Davidson Street Rod ditawarkan dengan pilihan warna Vivid Black, Charcoal Denim dan Olive Gold. Harganya untuk warna hitam dilepas mulai dari £6.745 atau setara Rp 109 jutaan dan warna lainnya mulai £6.995 atau sekitar Rp 113 jutaan.[ddy/timBX]

Tags :

#
harley davidson,
#
street rod,
#
autonews