MENU
icon label
image label
blacklogo

Habisan Stok, PT SIS Obral Ertiga Lama

APR 26, 2018@18:00 WIB | 1,124 Views

Setelah meluncurkan The All New Ertiga, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) ternyata punya kejutan lain. Dalam pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018, pabrikan otomotif asal Jepang tersebut memberikan diskon besar-besaran hingga Rp 32 juta dan beragam aksesoris untuk pembelian Suzuki Ertiga lama.

(Di IIMS 2018, Suzuki ternyata memiliki kejutan lain, yaitu penjualan Ertiga lama dengan harga miring)

Menurut Randy Rezky Murdoko, 4W Group Head of Dealer Sales PT Suzuki Indomobil Sales, hal tersebut merupakan strategi bisnis perusahaan dan telah memperhitungkan jumlah diskon tersebut. Selain itu, dirinya mengatakan agar fokus pada penjualan varian Ertiga baru, maka perusahaan melakukan diskon besar-besaran tersebut.

(Penghabisan stok tersebut bertujuan agar Suzuki dapat fokus pada penjualan The All New Ertiga)

“Program diskon besar-besaran ini diberikan kepada konsumen Suzuki untuk pembelian Ertiga model sebelumnya. Perhitungan kami sudah tepat, agar stok lama sebanyak 3.000 unit habis bulan depan. Diskonnya hingga Rp 32 juta,” kata Randy.

Ditambah lagi, dalam pameran IIMS 2018, akan diberikan hadiah menarik dan juga juga aksesoris untuk pembelian tunai.

(Bagi pembeli yang melakukan SPK di IIMS 2018 juga dapat aksesoris tambahan)

The All New Ertiga saat ini telah memakai platform HEARTECT, dimana platform tersebut lebih ringan namun lebih kuat untuk keamanan mobil. Karena platform yang lebih ringan, konsumsi bahan bakar Ertiga varian terbaru ini jauh lebih irit dari sebelumnya.[prm/timBX]

 
 

Tags :

#
autonews,
#
suzuki,
#
iims 2018