MENU
icon label
image label
blacklogo

Ford Mustang 2021 akan berbagi platform dengan Ford Explorer

JUN 29, 2018@15:00 WIB | 865 Views

Ford belum mengungkapkan sedikit pun detail tentang Ford Mustang generasi mendatang. Tetapi menurut beberapa laporan yang dilansir dari The Torque Report, dapat diketahui bahwa Mustang baru akan berbagi platform dengan Ford Explorer 2020 dan Lincoln Aviator.

Sumber tersebut yang dilansir dari The Torque Report mengungkapkan rinciannya kepada Ford Authority, yang mengklaim bahwa Ford Mustang 2021 akan menggunakan platform CD6 yang sama dengan SUV Explorer dan Aviator. Platform CD6 dikenal sangat serbaguna, karena dapat digunakan untuk berbagai pengaplikasian, termasuk pengaturan roda bagian depan, roda bagian belakang atau semua roda.

Ford Mustang generasi berikutnya, akan memiliki nama dengan kode “S650”, dan akan mendapatkan konfigurasi penggerak roda belakang dengan powertrain yang memanjang.

Laporan dari sumber tersebut juga mengklaim bahwa Ford akan menggunakan lebih banyak aluminium untuk Mustang generasi berikutnya untuk membantu menurunkan beban beberapa kilogram. Sementara untuk Ford Mustang 2021 dengan mesin 5,0L Coyote V8, kemungkinan akan mendapatkan beberapa pembaruan. Untuk mesin empat silinder turbocharged juga akan hadir di semua tipe yang ditawarkan, yang juga akan menjadi dasar untuk kehadiran Mustang Hybrid yang akan datang.[prm/timBX]
 

Tags :

#
autonews,
#
ford,
#
mustang,
#
2021