MENU
icon label
image label
blacklogo

F1: 2021, Aston Martin Bawa Balik Sebastian Vettel ke Formula 1?

JUL 17, 2020@20:00 WIB | 1,099 Views

Sebastian Vettel telah membuka diskusi dengan Racing Point (yang akan berganti nama menjadi Aston Martin) untuk tahun 2021, menurut beberapa kabar di Jerman.

Masa depan Vettel di Formula 1 masih mengambang sejak Ferrari mengumumkan juara dunia empat kali itu akan meninggalkan tim setelah kontraknya berakhir, sebelum mengkonfirmasi Carlos Sainz (pembalap McLaren) sebagai penggantinya.

Efek domino berikutnya di pasar pembalap 2021 membuat Vettel memiliki sedikit opsi untuk mendapatkan kursi balap di musim depan.

Mercedes belum mengumumkan line-up nya tetapi diperkirakan akan melanjutkan dengan duo Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas, sementara Daniel Ricciardo (McLaren) beralih dan kembalinya Fernando Alonso ke F1 dengan Renault telah menutup pilihan yang lebih besar.

Red Bull juga menegaskan tidak fokus pada musim berikutnya, dengan Christian Horner mengecilkan rumor terkait merekrut kembali Vettel untuk menghidupkan kembali kejayaan pada 2010.

Sejak itu muncul kabar bahwa Vettel telah ditawari kontrak oleh pemilik tim Racing Point (Lawrence Stroll) ketika skuadnya berganti nama menjadi Aston Martin pada 2021.

Menurut surat kabar Bild dan Sky, sebuah kesepakatan dapat dicapai dalam waktu dekat.

Berbicara pekan lalu, kepala tim Racing Point (Otmar Szafnauer) membantah perekrutan Vettel, menunjukkan fakta bahwa Sergio Perez dan Lance Stroll terikat pada kontrak jangka panjang.

"Seperti yang saya katakan sebelumnya, itu akan menguntungkan semua orang bahwa juara dunia empat kali akan datang ke tim kami, tapi mungkin itu karena mobilnya sedikit lebih cepat," katanya.

"Kami memiliki kontrak panjang dengan kedua pembalap kami, jadi masuk akal jika kami tidak memiliki ruang."

Di sisi lain, Perez yang merupakan salah satu pembalap andalan Racing Point, dirumorkan bakal hengkang ketika tim berganti nama menjadi Aston Martin.

Tetapi pembalap asal Meksiko itu baru saja mencapai kesepakatan baru dengan Racing Point tahun lalu, yang artinya segala hal tentang masa depan pembalap ini bisa ditentukan pada akhir musim, sekaligus bisa menjadi opsi Vettel ketika Perez memutuskan untuk tidak melanjutkan kerjasama di tim. [dhe/asl/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
aston martin,
#
f1 2021,
#
ferrari,
#
sebastian vettel