APR 18, 2017@10:30 WIB | 1,147 Views
Beberapa hari yang lalu, Audi membocorkan video teaser yang berisikan mobil konsep yang akan diperkenalkan pada ajang Shanghai Auto Show bulan ini. Sebelumnya video teaser tidak memberikan informasi yang jelas mengenai wujud concept, yang pasti mobil tersebut akan dijejali dengan lampu LED dan desain tajam.
Kini melalui gambar bocoran resmi yang beredar, mobil konsep tersebut wujudnya sedikit lebih jelas. Dengan nama “sportback”, mobil konsep terakhir ini terlihat seperti sebuah crossover coupe empat pintu dengan garis atap menukik tajam.
Dimensinya mengingatkan pada kompetitornya yaitu BMW X6 dan Mercedes GLE Coupe. Velg berukuran ekstra besar dengan wheel arches yang agresif membuatnya tampil menawan. Ini menandakan evolusi desain yang dilakukan oleh Audi untuk produk-produknya di masa mendatang.
Meskipun Audi tidak menyebutkan powertrain yang akan digunakan secara spesifik karena masih dirahasiakan. Bisa dikatakan mobil konsep ini memiliki probabilitas yang cukup besar untuk menggunakan powertrain elektrik, atau setidaknya hybrid. Kita tunggu saja informasi lebih lengkap saat ajang Shanghai Auto Show mendatang. [aag/timBX]