MENU
icon label
image label
blacklogo

Aston Martin Akhirnya Buat Mobil Listrik

JUL 05, 2017@22:30 WIB | 1,093 Views

Kurang dari dua tahun setelah diperkenalkan sebagai sebuah mobil konsep, Aston Martin mengkonfirmasikan kalau sportscar listrik mereka, RapidE akan memasuki produksi pada tahun 2019 mendatang.

Dibuat dalam jumlah terbatas hanya 155 unit mobil, RapidE adalah sportscar all-electric pertama Aston Martin. Dengan demikian, ini menjadi ujung tombak pengembangan strategi kendaraan low-and zero-emission yang dicetuskan oleh Presiden dan CEO Aston Martin, Dr Andy Palmer, dalam Second Century Planmereka.

RapidE memanfaatkan kelanjutan kolaborasi dengan Williams Advanced Engineering yang mengerjakan mobil konsep RapidE sebelumnya. Berbasis di Grove, Oxfordshire, Williams Advanced Engineering akan membantu Aston Martin dalam hal integrasi teknis.

Berdasarkan konsep Rapide AMRyang akan datang, RapidE akan mengetengahkan mobil sport empat pintu dan dinamika Rapide S yang didukung oleh mesin all-electric menggantikan mesin V12 enam liter. Pada waktunyaakan terungkap tentang powertrain sebenarnya dari all-electric RapidE. Karakteristik distribusi tenaga yang langsung dari motor listrik RapidE akan menawarkan pengalaman berkendara yang unik yang belum pernah dialami sebelumnya di semua model Aston Martin. [bil/timBX]

Tags :

#
aston martin,
#
aston martin rapide,
#
blackauto,
#
autonews