MENU
icon label
image label
blacklogo

Smartwatch Hybrid dari Xiaomi

JUL 17, 2018@18:00 WIB | 1,233 Views

(Mijia memulai debutnya dengan merilis Mijia Quartz)

Ekspansi Xiaomi dalam dunia gadget seperti tidak terbentung. Selain merilis ponsel, pabrikan asal Tiongkok ini juga banyak merilis banyak perangkat IoT untuk mendukung aktivitas sehari-hari penggunanya. Nah, belum lama ini Mijia, brand yang bernaung di bawah Xiaomi memulai debutnya dengan merilis jam tangan.

(Arloji ini akan membawa konsep hybrid)

Adapun jam tangan yang dirilis bernama Mijia Quartz. Jam tangan satu ini akan membawa konsep hybrid di dalamnya. Maksudnya, meski memiliki desain klasik, jam tangan ini punya beberapa fungsi yang biasanya terdapat dalam sebuah smartwatch.

(Tampak samping Mijia Quartz)

Anda tidak akan menemui layar digital layaknya sebuah smartwatch. Dibekali dengan diameter 40 mm, Mijia Quartz hadir dengan desain yang sangat simpel. Tampilan fisiknya hanya menunjukkan indikator jam dan menit serta sebuah pedometer untuk menghitung langkah di bagian bawahnya.

(Mijia Quartz hadir dalam tiga varian warna)

Menariknya, penggunanya dapat menghubungkan jam tangan ini dengan ponselnya melalui aplikasi khusus. Lewat aplikasi inilah jam tangan ini akan melaksanakan fungsi smartwatchnya. Mijia Quartz dapat menyesuaikan waktu secara otomatis layaknya jam digital, serta mendukung perbedaan waktu di dunia. Tak hanya itu, terdapat juga pemberitahuan ketika ada panggilan masuk ke ponsel.

Jam tangan ini hanya dibanderol seharga US$52 atau sekitar Rp750 ribu. Meski begitu, Mijia Quartz sudah dibekali dengan proteksi air hingga kedallaman 30 meter serta baterai CR2430 yang akan mendukung penggunaan Bluetooth 4.0 yang hemat daya. Apakah Blackpals tertarik? [Trd/timBX]

Tags :

#
blacktrend,
#
smartwatch,
#
xiaomi,
#
mijia,
#
mijia quartz