MENU
icon label
image label
blacklogo

Apakah Pirates of the Caribbean Akan Berjalan Tanpa Johnny Depp?

NOV 28, 2018@15:00 WIB | 1,481 Views

Kepala film Disney telah mengkonfirmasi bahwa film Pirates of the Caribbean terbaru tidak akan menyertakan Johnny Depp sebagai pemain lagi. Sejak film pertamanya yaitu The Curse of the Black Pearl 2003, sekuel itu mengalami kesuksesan ketika masuk ke bioskop berkat peran Depp sebagai Jack Sparrow.

Sayangnya, respon penonton menjadi buruk pada setiap film Pirates of the Caribbean yang berpuncak dengan Dead Men Tell No Tales tahun lalu. Film itu juga merupakan kegagalan box office yang mendorong Mouse House untuk mulai me-reboot produksinya. Namun, belum jelas apakah Johnny Depp tetap akan berperan sebagai Jack Sparrow atau tidak masih abu-abu hingga sekarang.

Kepala film live-action Disney, Sean Bailey, mengkonfirmasi berita itu saat wawancara dengan THR. Percakapan akhirnya beralih ke Pirates of the Caribbean yang saat ini sedang ditulis oleh penulis naskah Deadpool Rhett Reese dan Paul Wernick. Bailey mengkonfirmasi bahwa karakter Depp bukan bagian dari proyek ini.

Bagi siapa pun yang mengikuti karier Depp, berita ini seharusnya tidak mengejutkan. Aktor ini semakin terganggu oleh skandal pribadinya dalam beberapa tahun terakhir, mulai dari tuduhan pelecehan oleh mantan istrinya, Amber Heard, hingga tuntutan hukum yang menyebabkan drama City of Lies disegel tanpa batas waktu setelah Depp diduga menyerang manajer lokasi film. Harus diakui, daya tarik Depp di box office sudah mulai berkurang sebelum hal-hal itu terjadi. Parahnya lagi, reputasi buruknya berlanjut ke film yang ia bintangi sekarang, Fantastic Beast.

Namun bagaimanapun, Jack Sparrow tetaplah Johnny Depp dan Johnny Depp adalah Jack Sparrow. Peran kapten Black Pearl sudah sangat melekat di alam dirinya. Tentu DIsney harus berpikir dua kali untuk mengganti peran Depp dalam sekuel tersebut. [rmz/timBX]

Tags :

#
blacktrend,
#
disney,
#
pirates of the caribbean,
#
johnny depp,
#
jack sparrow