MENU
icon label
image label
blacklogo

Whatsapp Batasi Pesan yang Diteruskan

JUL 23, 2018@16:00 WIB | 675 Views

(Whatsapp batasi pesan terusan)

Maraknya kabar bohong yang beredar mau tak mau membuat Whatsapp bertindak. Apalagi ketika sebuah pesan hoax berantai akhirnya memakan korban jiwa. Ya, di India, pesan hoax terkait penculikan anak berujung pada tewasnya seorang pria akibat dikeroyok warga. Pemerintah India meminta Whatsapp ikut bertanggung jawab terhadap persoalan tersebut.

(Pengguna hanya dapat meneruskan pesan maksimal ke 20 pengguna lain saja)

Baru-baru ini Whatsapp menguji coba fitur terbarunya. Dengan fitur baru tersebut, Whatsapp akan membatasi pesan terusan yang dapat dikirim. Seperti diketahui, sebelumnya sebuah pesan dapat diteruskan hingga ke 250 kontak atau chat room. Kali ini, jumlahnya dibatasi hingga 20 grup atau kontak saja.

(Pembatasan ini dibuat untuk memerangi kabar bohong yang kerap menyebar lewat Whatsapp)

Di India, setelah kasus pengeroyokan yang menewaskan satu orang, Whatsapp memberlakukan pembatasan yang amat ketat. Pengguna Whatsapp di India hanya dapat meneruskan pesan ke lima kontak saja dalam satu waktu. Tak hanya itu, tombol terusan yang biasanya terdapat di sebelah kanan pesan akan dihapus oleh Whatsapp.

Hingga kini, pembatasan tersebut masih bersifat uji coba. Namun belum ada kepastian kapan masa uji coba ini akan berakhir.

“Kami percaya bahwa beberapa perubahan ini – yang akan selalu kamu evaluasi – akan membantu menjaga Whatsapp tetap sebagaimana mestinya: sebagai aplikasi pesan privat.” tulis Whatsapp dalam blog resminya. [Trd/timBX]

Tags :

#
blacktech,
#
whatsapp,
#
fitur,
#
forward message