MENU
icon label
image label
blacklogo

Unik, Pesulap Ini Mainkan Trik Sulap Menggunakan iPad!

NOV 23, 2017@15:00 WIB | 854 Views

Memainkan trik sulap dengan menggunakan koin atau kartu mungkin sudah terlihat biasa saja. Meski banyak macamnya dan masih menarik untuk dinikmati, tapi dapat dibilang hal tersebut merupakan trik sulap klasik.

Namun apa jadinya jika trik sulap melibatkan perangkat canggih berupa iPad? Tentu penasaran bukan, bagaimana sang pesulap mengaplikasikan trik sulapnya dengan menggunakan perangkat tersebut.

Adalah seorang pesulap bernama Simon Pierro yang memanfaatkan iPad sebagai salah satu bahan untuk trik sulapnya. Menurutnnya, trik sulap tersebut dipersembahkannya untuk pesulap legendaries yang bernama Cardini.

Dalam sebuah video yang merekam aksinya, Pierro melakukan trik sulap yang melibatkan iPad dengan cara memainkan benda-benda diantara nyata dan tampilan di iPad. Trik sulapnya begitu menakjubkan, kala tangan-tangannya memainkan trik diluar nalar tersebut.

Pierro memang bukan yang pertama memainkan sulap dengan mengandalkan perangkat smartphone ataupun tablet. Tapi ia cukup rutin memainkan trik sulap tersebut dan mengunggahnya di channel YouTube miliknya.

Atau jika Anda tertarik untuk mencoba memainkan sulap dengan menggunakan smartphone ataupun juga tablet Anda. Sudah tersedia beragam aplikasi sulap yang dapat Anda coba. Setidaknya dapat membuat rekan Anda berdecak kagum dengan kemampuan sulap Anda. [Hlm/timBX]

Tags :

#
ipad,
#
blacktech