MENU
icon label
image label
blacklogo

Lebih Mumpuni, Ini Suksesor Lenovo Miix 310

FEB 16, 2017@11:30 WIB | 938 Views

Setelah hampir setahun kabar kehadiran Miix 320 berhembus kencang tanpa ada kepastian, Lenovo akhirnya angkat bicara. Seperti dikutip dari Phonearena, untuk menopang kinerja tablet 2-in-1 ini, Lenovo telah mempersenjatainya dengan chipset besutan Intel, Atom X5-Z8350. Sementara itu, untuk mendampingi kegaharan Atom X5 saat bekerja, Lenovo memadukannya dengan RAM sebesar 2GB atau 4GB.

Sebagai tablet berpredikat 2-in-1, Miix 320 dapat Anda ubah menjadi laptop dengan turut hadirnya docking keyboard. Layarnya sendiri memiliki bentang 10,1 inci 1080 x 1920 piksel dan sudah mengadopsi teknologi IPS LCD. Konektivitas yang disematkan tergolong ke bodi Miix 320 tergolong komplit, seperti USB Type-C, port microHDMI, microSD card reader, port jack audio berukuran 3,5mm, dan dua buah port USB di dock keyboard.

Bermain game, menonton video, atau mendengarkan lagu-lagu kesayangan, makin terasa menyenangkan dengan turut dibenamkannya dua buah speaker. Kedua speaker tersebut masing-masing bersemayam di sisi depan dan bawah perangkat. Sebagai jembatan penghubung dengan jagat maya, tersedia koneksi WiFi dan seluler berteknologi 4G LTE.

Sementara itu, gudang penyimpanan internalnya menyediakan ruang yang sangat lega, yakni mencapai 128GB. Sharing konten dengan perangkat lain terasa mudah dengan turut disertakannya Bluetooth versi 4.2. Di ranah imaging, bercokol kamera 5MP yang siap digunakan untuk mengabadikan berbagai momen indah, dan 2MP untuk berselfie ria.

Baterai yang dibenamkan kedalam jeroan Miix 320 digadang-gadangkan dapat digeber hingga 10 jam. Lenovo akan melepas Miix 320 dengan harga sekitar USD 220, atau tergantung RAM yang Anda pilih. [Teg/TimBX]

Tags :

#
lenovo miix 310,
#
lenovo miix,
#
lenovo