MENU
icon label
image label
blacklogo

iPhone SE VS iPhone 6s, Ini Perbedaannya

MAR 22, 2016@20:00 WIB | 780 Views

Setelah kabut misteri yang menyelimuti iPhone SE disingkap sendiri oleh Apple di markas besarnya, Cupertino Hall, California, AS, beragam reaksi para fanboy pun mulai bermunculan. Entah itu senang karena Apple kembali menghadirkan iPhone berukuran 4 inci, ataupun kecewa mengingat konsep desain yang diadopsi iPhone SE ternyata terlihat mirip dengan pendahulunya, iPhone 5s. Namun begitu, rasa kecewa tersebut tampaknya bakal terobati, berkat langkah cerdas Apple dengan membenamkan perangkat keras milik iPhone 6s kedalam jeroan iPhone SE.

Lantas seperti apakah performa dari iPhone SE itu sendiri dibandingkan dengan saudara tuanya, iPhone 6s? Dari sisi layar, iPhone 6s memiliki bentang lebih lega, yakni berdiagonal 4,7 inci. Sedangkan iPhone SE sendiri hadir dengan memboyong layar sentuh berukuran dan 4 inci. Dari sektor teknologi layar yang disematkan juga cukup jauh berbeda, dimana seri 6s sudah mengadopsi jenis Retina Display yang terkenal dengan ketajaman serta kejernihannya, dan hanya tipe LED backlit untuk seri SE.

Bergeser ke sektor dapur pacu, kedua perangkat ini sama-sama dibekali dengan otak A9 64-bit. Sayangnya, berapa besar RAM yang dibenamkan kedalam iPhone SE hingga saat ini belum diketahui. Untuk gudang penyimpanan internalnya sendiri, iPhone SE menyediakan dua varian, yakni 16GB dan 64GB. Berbeda dengan seri 6s yang menyediakan tiga pilihan kapasitas penyimpanan, mulai dari 16GB, 64GB, hingga 128GB. Dengan kapasitas sebesar itu, kedua perangkat tersebut tentunya tidak membutuhkan lagi slot memori eksternal.

Meskipun kamera utama kedua perangkat ini sama-sama beresolusi 12MP, namun untuk seri SE, Apple hanya membenamkan kamera depan berkualitas VGA, dan 5MP untuk seri 6s yang pastinya sangat cocok untuk pengguna yang suka selfie. Bicara soal konektivitas, Apple sudah mempersenjatai kedua perangkat ini dengan teknologi jaringan 4G LTE, WiFi berstandar 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth versi 4.2 yang pastinya lebih cepat dalam sharing konten dan hemat energi, NFC, jack audio berdiameter 3,5mm, serta port lighting. Untuk keamanan, tidak lupa Apple turut menyematkan fitur Touch ID Finger Sensor di iPhone SE, dan proximity ID touch di seri 6s.[Teg/TimBX]

Tags :

#
iphone se,
#
iphone 6s,
#
apple iphone se,
#
apple iphone 6s,
#
add a tag