MENU
icon label
image label
blacklogo

Instagram Perkenalkan Caption Otomatis untuk Stories

MAR 10, 2021@12:00 WIB | 793 Views

Hal penting—setidaknya pemanis—saat membuat cerita/stories berupa video di Instagram ialah caption. Selain itu, caption dalam video memiliki kegunaan tersendiri dan merupakan fitur aksesibilitas yang bagus.

Fitur aksesibitas semacam itu telah ditawarkan di platform video seperti YouTube. Di mana para penggunanya benar-benar memanfaatkannya dengan baik. Kini, Instagram milik Facebook nampaknya juga berharap dapat memperkenalkan fitur serupa ke fitur Stories-nya. Kabar ini diketahui dari hasil penemuan Matt Navarra yang ia bagikan di Twitter.

Menurut laporan Mat Navarra, cara kerjanya cukup sederhana, yakni saat pengguna Instagram membuat cerita, ia akan dapat menemukan opsi untuk menambahkan stiker teks/caption. Stiker ini cukup banyak berfungsi sebagai titik penahan untuk teks pengguna. Pengguna akan dapat memilih dari berbagai font dan gaya, dan setelah selesai, Instagram akan melakukan sisanya.

Jadi, fitur ini akan memasukkan suara pengguna ke dalam video yang secara otomatis mentranskripsikannya menjadi teks sehingga orang dapat membaca apa yang sedang terjadi alih-alih mendengarnya.

Apakah hasilnya nanti sesuai harapan? Bisa dibuktikan nantinya seberapa baik atau akurat fitur transkripsi ini. Di mana di masing-masing Negara memiliki aksen berbeda-beda yang membutuhkan daya tangkap detil untuk mendapatkan transkrip yang akurat.

Namun demikian, fitur baru Instagram ini berguna untuk dimiliki. Jika BlackPals memiliki akun Instagram, segera lakukan pembaruan aplikasi versi terbaru. Fitur tersebut tersedia aplikasi versi terbaru tersebut. Selamat mencoba! [asl/timBX]

Tags :

#
fitur baru instagram,
#
fitur stories instagram