MENU
icon label
image label
blacklogo

Huawei Pertimbangkan untuk Gunakan Sailfish OS

JUN 17, 2019@11:44 WIB | 572 Views

Perseteruan antara pemerintah Amerika Serikat dan Huawei masih berlanjut. Huawei mulai menyiapkan langkah antisipasi untuk mencari pengganti sistem operasi smartphone mereka yang mungkin tidak akan lagi bisa menggunakan Android.

Mungkin Anda sudah mendengar bahwa Huawei tengah menggarap sistem operasi garapan mereka sendiri. Namun sebuah laporan baru menyebutkan, perusahaan akan beralih ke sistem operasi lain tetapi dengan sistem operasi yang sudah ada.

Menurut rumor, Huawei tengah mempertibangkan untuk menggunakan OS Sailfish dibanding menggunakan sistem operasi buatan mereka sendiri. Entah dengan alasan apa Huawei memilih Sailfish OS.

Bagi Anda yang belum begitu familiar, Sailfish OS sudah diluncurkan beberapa tahun yang lalu. Ini adalah evolusi platform MeeGo yang dikembangkan oleh kolaborasi Nokia dan Intel.

Hadirnya sistem operasi satu ini dimaksudkan untuk menyediakan pengguna platform alternatif untuk Android, dengan salah satu nilai jualnya adalah bahwa ia memiliki beberapa kompatibilitas dengan aplikasi Android, sehingga memudahkan pengembang dan tentu saja pengguna.

Huawei sendiri belum memberikan kepastian mengenai permasalahan sistem operasi apa yang nantinya akan mereka adopsi untuk smartphone-nya. Kita tunggu saja konfirmasi resmi dari pihak Huawei. [Hlm/timBX]

Tags :

#
huawei,
#
sailfish os