MENU
icon label
image label
blacklogo

Gahar, Laptop Gaming Lenovo Ini Bawa Segudang hardware Premium

MAY 20, 2017@09:00 WIB | 642 Views

Lenovo kembali menambah jajaran laptop gaming besutannya dengan menghadirkan Legion Y920. Sebagai laptop gaming berpredikat flagship, Legion Y920 telah dibekali dengan sejumlah fitur premium. Sebut saja pilihan prosesor yang dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan, mulai dari Intel Core i7-7820HK dan Intel Core i7-770HQ.

Untuk menangani masalah grafis, Lenovo mempercayakannya pada Nvidia GTX 1070 dengan VRAM 8GB dengan dukungan RAM hingga 16GB. Kecanggihan laptop gaming ini kian lengkap dengan turut dibekalinya memori internal berkapasitas 512GB SSD atau 1TB HDD. Sementara itu, layarnya sendiri memiliki bentang 17,3 inci full HD 1920 x 1080 piksel.

Agar dapat dilihat dari berbagai sudut, Lenovo pun mempercayakannya pada teknologi In-Plane-Switching. Kualitas audio yang disemburkan terdengar menggelar dengan hadirnya sepasan speaker JBL 2x 2W dan Bass Subwoofer. Tidak lupa, Lenovo sudah menyematkan teknologi Dolby Home Theater Audio untuk mendongkrak kinerja suara laptop ini.

Konektivitas yang dicangkokkan juga tergolong lengkap, mulai dari 1 slot card reader 6-in-1, 1 display port, 1 port RJ45, 1 port HDMI, 1 port Thunderbolt, 4 port USB 3.0, Bluetooth 4.0, Killer LAN dan Killer Wireless-AC 1535. Tampilan laptop ini kian lengkap dengan turut hadirnya keyboard yang telah dilengkapi lampu backlit RGB. Bagi Anda yang tertarik ingin memilikinya, dapat membawa pulang perangkat ini mulai bulan depan dengan banderol harga hanya USD 2700. [Teg/TimBX]

Tags :

#
laptop gaming,
#
laptop,
#
lenovo,
#
notebook,
#
blacktech