MENU
icon label
image label
blacklogo

Di Tiongkok, Apple Store Palsu Mulai Berkurang

JAN 28, 2016@10:28 WIB | 447 Views

Beberapa tahun lalu, banyak bermunculan Apple Store palsu di Tiongkok. Tak hanya desain toko yang menyerupai Apple Store, pegawai nya pun menggunakan seragam yang mirip. Laporan terbaru dari Reuters menyebutkan jika jumlah Apple Store palsu di Tiongkok saat ini mulai berkurang.

Beberapa pendapat mengungkapkan jika ketertarikan konsumen terhadap produk-produk Apple di Tiongkok juga berkurang. Sementara spekulasi lain menyebutkan jika Apple mungkin bekerjasama dengan pemerintah Tiongkok untuk mengawasi dan menindak toko-toko palsu ini.

Kemungkinan lain karena Apple memperluas retail store resmi mereka di negara ini. Konsumen di Tiongkok pun mulai menyadari toko-toko palsu tersebut dan lebih memilih membeli di Apple Store yang asli. Sementara itu, Apple Store palsu mulai beralih menjadi toko smartphone biasa yang menjual produk lokal seperti Xiaomi, Huawei, Meizu, OPPO dan lainnya.

Apple sedang melakukan invasi besar-besaran di Tiongkok untuk retail store miliknya. Minggu ini Apple akan membuka retail store ke-33 di negara tersebut, berlanjut hingga 40 lokasi pada pertengahan tahun 2016 ini. Belum ada informasi secara resmi dari Apple terkait tentang toko palsu di Tiongkok. [Don/TimBX]

Tags :

#
apple store palsu,
#
apple store