MENU
icon label
image label
blacklogo

Wow! Pantai Ini Punya Pasir Berwarna Hijau

MAY 27, 2019@13:00 WIB | 942 Views

Pantai yang berwarna kehijauan biasanya karena hanyutnya dedaunan atau rumput laut. Tapi tahukah Blackpals ternyata ada beberapa pantai di dunia ini yang memilik pasir asli berwarna hijau.

Dari penelitian diketahui bahwa warna hijau yang ada di pasir pantai tersebut karena adanya material kristal yang disebut dengan olivin, silikat hijau yang tidak tersapu ke laut sehingga membuat pantai merona kehijauan. Tentu ini menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para wisatawan.  

Pantai pertama yang pasirnya berwarna hijau adalah Papakole yang ada di Hawaii. Pantai ini terletak tidak jauh dari South Point dan tak jauh dari mulut teluk, tempat letusan gunung berapi yang terbentuk sejak 49.000 tahun lalu. Perlu perjuangan untuk mencapai ke sana, Blackpals harus mendaki dan menuruni bukit. Jika sudah sampai, wisatawan akan menemukan butiran pasir berwarna hijau yang mengandung olivin. Olivin tersebut berasal dari aliran lava yang pernah mengalir dari Puu Mahana.

Selain pantai Papakole, ada juga pantai Talofofo di Guam yang berada di kepualauan Pasifik. Perlu diperhatikan bahwa warna kehijauan ini hanya terlihat jika kondisi cuaca dan matahari cerah. Sebab warna kehijauan terkadang mengendap di dalam pasir yang warnanya lebih gelap dan keruh. Pantai Talofofo juga dianggap sebagai salah satu tempat selancar terbaik di Guam, dan tebing kapur di sekitarnya juga membuatnya sangat indah.

Dilansir dari Travel and Leaiusre, terakhir pantai berpasir hijau ada di Kepulauan Galapagos yang merupakan salah satu tempat paling terisoliasi di dunia, meski begitu tetap menjadi destinasi paling unik. Terbentuk dari gunung berapi, pulau ini mempunyai banyak endemik yang tidak ditemukan di kepualauan lainnya di dunia. Terunik tentu saja Punta Cormorant  di Pulau Floreana yang berwarna hijau. Kristal olivin dari dari gunung vulkanik yang mengendap selama bertahun-tahun membuat pantai ini menjadi hijau. Daerah ini juga terkenal dengan ragam ikan pari dan kura-kura laut. Bagi Blackpals yang penasaran bisa banget datang ke salah satu tempat memukau tersebut.

Tags :

#
hawaii,
#
wisata pantai,
#
spot wisata