MENU
icon label
image label
blacklogo

Nissan Z35 Datang Dengan Versi Hybrid dan Adopsi Mesin Mercedes Benz

AUG 11, 2014@12:00 WIB | 896 Views

Sebagai penerus dari model Nissan 370Z, model baru Z35 ini seperti direncanakan akan menargetkan dua pasar terlebih dahulu, yakni pasar Jepang dan Amerika Serikat. Tentunya hal tersebut berbeda dengan model Nissan 370Z yang langsung diluncurkan untuk semua pasar otomotif secara global. Selain mengenai pasar yang dibidiknya, orang dalam Nissan mengungkapkan bahwa model Z35 ini akan datang dengan versi open top yang akan mengadopsi Targa atau T-bar roof bersama dengan styling yang lebih tajam yang juga direncanakan akan diterapkan untuk model Coupe.

Lebih dalam lagi, model Z35 ini juga akan bekerja dengan versi hybrid, selain itu juga akan mengadopsi mesin milik Mercedes Benz dengan empat silinder berkapasitas 2.0 liter turbocharged berbahan bakar bensin yang diturunkan dari Nissan Skyline 200GT-t dengan tenaga sebesar 211 PS, dan pada dasaranya prinsipal hanya melakukan rebadge dari model Infiniti Q50. Pada model Z35 ini sebanyak empat turbo akan bekerja bersamaan dengan motor listrik untuk memberikan tenaga yang lebih besar dan akan meningkatkan efisiensi bahan bakar yang digunakan.

Varian lainnya yang juga akan ditawarkan oleh prinsipal adalah dengan mesin direct injection yang memiliki enam silinder berkapasitas 3.0 liter turbocharged berbahan bakar besin hasil besutan Mercedes Benz yang memberikan tenaga sebesar 408 PS. Menariknya, ada sebuah laporan yang menyebutkan bahwa model mesin ini juga akan tersedia dalam versi hybrid, namun masih belum ada rincian resmi mengenai hal tersebut.

Nissan Z35 ini akan berada dipasar otomotif seperti dijadwalkan pada tahun 2016, namun kemungkinan akan menyapa publik pada Tokyo Motor Show yang akan diadakan pada tahun depan. [Har/timBX]

Tags :

#
Nissan Z35
#
Nissan