MENU
icon label
image label
blacklogo

Mengenal Lebih Dekat Yaris Micro Image

NOV 24, 2014@16:52 WIB | 3,423 Views

Para kontes modifikasi dalam rangkaian acara Dyno Attaction kemarin, terselip dua buah mobil Toyota Yaris yang menarik perhatian juri maupun pengunjung pada umumnya. Salah satunya adalah milik Andhika, Yaris lansiran tahun 2011 miliknya dirombak total sehingga banyak pengunjung terkecoh dengan tampilan mobil hatchback ini.

Mulai dari tampilan bodi yang dilebur airbrush garapan Tomi Airbrush, lalu tampilan dipercantik oleh pemasangan wide bodi custom dan pemasangan motorized pada beberapa bagian membuat mobil ini tampak sangat canggih. Sunroof Webasto Hollandia 400 yang bertengger pada bagian atas mobil memudahkan pengunjung 'mengintip dari bagian atas mobil.

Beralih kebagian kaki-kaki, empat pasang pelek CCW berdiameter 18 inci ditopang ban Achilles 215/40  R 18 pada bagian depan dan 305/30 R 18 untuk bagian belakang. Untuk urusan pengereman, Andhika mempercayakan kepada empat kaliper rem merek Brembo. Menyasar bagian dalam kabin, dasbord mobil berjenis city car ini disesaki 9 monitor ditambah dua monitor pada bagian pintu depan.

Bagian dapur pacu juga tidak terlewatkan mendapat sentuhan, sebuah turbo Garrett GT2871 R menemani Greedy Intercooler. Sebuah tabung NOS siap menyemburkan tenaga ekstra bagi piston Teikin low Comp 9,0:1. Untuk lebih jelasnya kalian dapat nikmati dalam foto-foto yang kami sajikan.[dw/timBX]

Tags :

#
Dyno Attaction
#
Toyota Yaris
#
Toyota
#
Yaris
#
Modifikasi Toyota Yaris
#
Tomi Airbrush