MENU
icon label
image label
blacklogo

Blackberry Resmi Luncurkan P'9983, Produk Baru Desain Porsche

SEP 19, 2014@11:11 WIB | 886 Views

Blackberry akhirnya resmi mengumumkan produk kerjasamanya dengan perusahaan mobil Porsche, yaitu Blackberry yakni P'9983. Perangkat dengan desain ekslusif Porsche ini pun menjadi perangkat Blcackberry pertama yang telah menggunakan OS terbaru Blackberry 10.3.

Keekslusifan produk ini ditampilkan lewat layar super AMOLED beresolusi HD 720p dengan ukuran layar 3,1 inci. Blackberry tetap menghadirkan tombol QWERTY fisik dengan desain baru yang dikhususkan untuk perangkat tersebut. Selain itu perangkat ini telah menggunakan prosesor Snapdragon S4 Plus MSM8960 dual-core 1,2GHz, RAM 2GB dan penyimpanan Internal yang besar yaitu 64 GB serta slot untuk memori eksternal.

Perangkat ini juga menjadi smartphone Blackberry pertama yang memperawani fitur asisten suara Blackberry Assistant yang fungsinya sama seperti Cortan adan Siri. Desain yang mewah tetap ditunjukan untuk kesan premium yang kali ini disuguhkan desain bodi berbahan stainless steel dengan shape yang sedikit bertepi. Pada kamera utama berukuran 8MP, P'9983 menyematkan kaca safir sebagai perlindungan dari goresan atau benturan.

Samapai saat ini Blackberry belum membocorkan harga resmi untuk produk tersebut. Namun jika dibandingkan dengan Blackberry Porsche sebelumnya, perangkat ini diperkirakan akan dibanderol dengan harga lebih dari $ 2000.[iam/timBX]

Berikut Cuplikan Videonya :

Tags :

#
Blackberry P9983
#
Blackberry Porsche
#
Blackberry 10.3