MENU
icon label
image label
blacklogo

Maret 2018, Nintendo Pensiunkan Wii U

MAY 02, 2016@15:00 WIB | 261 Views

Konsol gim portabel garapan Nintendo, Wii U, sepertinya akan bernasib sama seperti Xbox 360 yang telah dihentikan produksinya oleh Microsoft. Kabar bakal segera pensiunnya Wii U dari ranah gim dunia diungkapkan langsung oleh pentolan Nintendo sendiri, Tatsumi Kimishima. Seperti dikutip Ubergizmo dari Reuters, Nintendo akan menghentikan produksi konsol game garapannya tersebut pada bulan Maret 2018.

Dengan dihentikannya produksi Wii U, maka dukungan dan pengembangan game platform tersebut juga akan dihentikan. Jika hal tersebut terbukti benar, maka Wii U bakal benar-benar mati setahun setelah jagoan terbaru Nintendo lahir. Pernyataan yang dilontarkan oleh Kimishima sendiri bukan pernyataan resmi dari Nintendo, sehingga belum bisa dipastikan kebenaran dari kabar tersebut.

Santer beredar rumor, jika Nintendo bakal segera merilis konsol gim portabel anyarnya, NX, pada Maret 2017 mendatang. NX sendiri dikabarkan masih dalam tahap pengembangan dan bakal segera masuk produksi dalam waktu yang tidak lama lagi. Dua hal inilah yang menjadi fokus utama Nintendo untuk saat ini, dan bisa jadi merupakan alasan mengapa pabrikan asal Jepang ini berencana menghentikan produksi Wii U.

Ditambah lagi dengan Wii U sendiri yang kurang diminati pasar, sehingga tidaklah mengherankan jika Nintendo memilih untuk lebih fokus menggarap NX. Selain gembar-gembor bakal pensiunnya Wii U dan kemunculan NX, Nintendo juga diisukan tengah sibuk dengan gim-gim barunya. Beberapa gim barunya tersebut antara lain, Miitomo, dan empat gim baru lainnya yang bakal segera melenggang. [Teg/timBX]

Tags :

#
nintendo,
#
wii