MENU
icon label
image label
blacklogo

Coolpad Max, Resmi Luncur Bawa RAM 4GB

NOV 28, 2015@12:00 WIB | 454 Views

Coolpad, brand smartphone yang terbilang baru di pasar Indonesia baru saja meluncurkan, seri smartphone terbarunya, Coolpad Max di Beijing. Menurut informasi, smartphone ini memberikan tampilan yang mewah juga spesifikasi yang sangat mumpuni. Tengok saja, Coolpad mengedepankan sisi kualitas material dan tampilan yang mewah. Seluruh bodinya 99% di lapisi logam berwarna emas dan dikerjakan dengan kesempurnaan di tiap inci demi inci Layarnya berukuran 5.5 inch dengan resolusi gambar Full HD 1080 x 1920 yang dilapisi layar anti gores Corning Gorilla Glass serta kaca melengkung 2.5D.

Menurut informasi, Coolpad Max menghadirkan 3 varian type yaitu RAM 3 GB Internal 32GB – RAM 4GB Internal 64GB – RAM 4GB Internal 128GB yang ketiganya dibenamkan OS Android 5.1 Lollipop dengan CPU Qualcomm Snapdragon 1.5 GHz, chipset tersebut didukung dengan prosesor octa-core 64-bit dan GPU Adreno 405.

Smart phone ini juga Mendukung dual SIM card dengan jaringan tercepat 4G VoLET yang tingkat perpindahan data sampai 300 Mbps. Coolpad Max juga dilengkapi kamera 5MP di bagian depan dan 13 MP di belakang dengan double flashlight. Kamera belakang Coolpad Max berteknologi PDAF (Phase Detection Auto Focus) menjaga kestabilan ketika menangkap gambar, lebih cerah saat memotret di malam hari, juga memudahkan mengatur focus gambar yang di inginkan.

Selain itu, Coolpad Max mempunyai teknologi fingerprint sensor yang bisa merekam dan mengarahkan pada dua profile smartphone yang berbeda, sehingga dapat menjaga privasi kerahasiaan anda. Akankah smartphone ini mendarat di Indonesia? Mari kita tunggu saja. [leo/timBX]

Tags :

#
coolpad max,
#
coolpad