MENU
icon label
image label
blacklogo

Modifikasi Camaro Bergaya Darth Vader

FEB 14, 2017@14:03 WIB | 2,824 Views

Kombinasi restorasi dan modifikasi, atau biasa disebut “restomods” kini semakin popular dan digandrungi pecinta otomotif. Biasanya para pemain restomods akan memberikan sentuhan modern pada mobil yang direstorasi, tanpa mengurangi semangat bawaan aslinya.

Hanya saja, SR Motors asal Meksiko ini melakukan restomods dengan konsep yang lebih baru. Bengkel modifikasi yang berbasis di Monterrey, Meksiko ini memiliki rencana yang besar dan Anda dapat melihat dari hasil modifikasi yang mereka lakukan. Mobil yang bernama Spartan tersebut terinspirasi dari pejuang asal Yunani.

Basis yang digunakan adalah mobil Camaro generasi kedua yang dibuat tahun 1970-an. Meskipun namanya terinspirasi dari Yunani, mobil ini lebih terlihat seperti protagonist dari film Star Wars, yaitu Darth Vader.

Terlebih lagi warna hitam yang mendominasi pada sekujur tubuh dengan sedikit sentuhan warna silver pada velgnya, semakin memperkuat auranya. Spartan Camaro ini merupakan titik awal bagi SR Motors.

Bengkel modifikasi tersebut memiliki rencana modifikasi yang lainnya untuk Mustang 1968, Mercedes-Benz 1964, Chevrolet lansiran 1949, dan Nissan Z 1975. Tinggal menunggu waktu saja sebelum karya mereka beredar di dunia maya.[aag/timBX]

Tags :

#
modifikasi camaro,
#
modifikasi,
#
modifikasi mobil,
#
mobil modifikasi,
#
restorasi