MENU
icon label
image label
blacklogo

Mobil Balap Replika Porsche Ini Dijual, Berminat?

MAY 01, 2020@09:00 WIB | 1,568 Views

Mobil balap tentunya memiliki warna livery yang bagus dan mencolok, agar selalu menjadi pusat perhatian ketika balapan berlangsung. Dari balapan yang sudah pernah dilakukan, Porsche menggunakan livery bernuansa Apple.inc, dan hanya digunakan di balapan tahun 1980 saja. Saat ini, Porsche 935 yang disponsori Apple tersebut dijual dengan harga hampir $500.000.

Namun, yang mengejutkan adalah mobil tersbut bukanlah aslinya, melainkan sebuah replika dari Porsche 935 K3 tahun 1979. Mobil balap asli dengan corak Apple ini sekarang disimpan oleh kolektor bernama Adam Carolla.

Meskipun replika, nyatanya mobil ini jangan dianggap remeh. Karena mobil ini bermesin 3,8 liter twin turbocharged flat 6, menggunakan model 993, generasi dari Porsche 911 GT2. Tenaga yang dihasilkan juga tak tanggung-tanggung, yaitu 700 Hp. Mobil ini juga menggunakan suspense belakang dari 993, digabungkan menggunakan bodi 911 tahun 1969. Dari mesin dan tenaga ini, kecepatan mobil sport ini diklaim hingga 321 Km/jam.

Meskipun karir balapan mobil aslinya terbilang singkat, Porsche 935 ini sangat memuaskan pendiri Apple pada saat itu, Steve Jobs, yang bertujuan untuk memperkenalkan perusahaan komputer mereka yang baru saja berkembang.

Porsche 935 dikatakan sebagai salah satu mobil balap handal yang pernah dirilis pabrikan Jerman ini. Menggunakan basis 911, seri 935 memiliki bagian depan yang rata dan bagian belakang yang sengaja diperbesar untuk meningkatkan gaya aerodinamika yang lebih baik.

Mobil tiruan yang kini dijual tersebut seharga $499.000, dan yang ternyata bisa diangsur bulanan sebesar $4.415.[prm/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
autonews,
#
obil balap,
#
porsche,
#
apple,
#
apple inc