MENU
icon label
image label
blacklogo

Tom Hiddleston akan Kembali Sebagai Loki di Film Doctor Strange 2

JUL 15, 2021@14:00 WIB | 1,378 Views

Setelah episode akhir Loki season 1, dilaporkan bahwa Tom Hiddleston akan kembali muncul sebagai God of Mischief di Doctor Strange in the Multiverse of Madness (2022). Sekuel yang diperankan oleh Benedict Cumberbatch ini, bersaing head-to-head dengan Spider-Man: No Way Home (2021) sebagai judul MCU mendatang yang paling dinanti. Tidak banyak yang bisa diketahui dari kedua film tersebut, kecuali berbagai komentar dari mereka yang terlibat dalam proyek tersebut. Elizabeth Olsen akan tampil di sekuel film Doctor Strange sebagai Scarlet Witch, Elizabeth Olsen mendapatkan nominasi Emmy berkat perannya di WandaVision. Dalam film Doctor Strange in the Multiverse of Madness, belum jelas apakah Scarlet Witch menjadi kawan dari Doctor Strange atau justru malah menjadi ancaman terbaru Doctor Strange.

Benedict Wong (Wong), Rachel McAdams (Christine Palmer), dan Chiwetel Ejiofor (Baron Mordo) juga juga kan kembali ke sekuel Doctor Strange. Salah satu pendatang baru di dunia Marvel adalah Xochitl Gomez, yang akan berperan sebagai America Chavez. Spekulasi merajalela mengenai seperti apa plot Doctor Strange 2, tetapi post-credit scene WandaVision tampaknya mengisyaratkan film ini akan melibatkan anak-anak Wanda.

THR melaporkan bahwa Loki akan muncul di Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Hiddleston akan mengulangi perannya sebagai God of Mischief. Sebenarnya Marvel belum mengkonfirmasi apakah ini benar atau tidak, juga belum ada pengumuman mengenai karakter lain dari Loki yang berpotensi muncul di sekuel film Doctor Strange.

Sepertinya cukup jelas bahwa Marvel memiliki rencana yang lebih besar untuk sang God of Mischief, saat Loki season 2 diumumkan pada akhir season 1. Pada serial Loki ada sebuah  adegan yang cukup mengejutkan (*spoiler alert), Jonathan Majors muncul dalam adegan tersebut. Jonathan Majors pernah membantah akan berperan sebagai Kang The Conqueror-villain yang digadang-gadang akan menjadi musuh utama di MCU Phase 4, tetapi sebenarnya ada beberapa kebenaran dalam kata-katanya. Karakter yang diperankan Majors di Loki tidak pernah secara gamblang disebut sebagai Kang, melainkan dia hanya disebut "He Who Remains", penjahat pelompat waktu. Peristiwa final akhirnya mengarah pada pemecahan Sacred Timeline dan ini kemungkinan akan menjadi titik masuk bagi Loki ke dalam Doctor Strange in the Multiverse of Madness.

Sudah dilaporkan bahwa serial ini akan mengarah langsung ke sekuel film sang Sorcerer Supreme, tampaknya juga bisa menunjukkan bahwa Kang kemungkinan akan menjadi penjahat utama dari sekuel Doctor Strange, atau setidaknya muncul dalam adegan tertentu. Episode final Loki season 1 jelas memiliki implikasi besar bagi Doctor Strange in the Multiverse of Madness dan MCU secara keseluruhan, dengan tema multiverse yang diusung MCU Phase 4, Kang the Conqueror jelas sedang "dibangun" untuk menjadi penjahat utama dalam Phase 4, layaknya Thanos di Phase sebelumnya. [era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
marvel,
#
tom hiddleston,
#
loki,
#
doctor strange 2,
#
rekomendasi film,
#
berita film

X