MENU
icon label
image label
blacklogo

Palworld Tembus 25 Juta Pemain dan Terjual 15 Juta Kopi Dalam Sebulan

FEB 23, 2024@15:24 WIB | 201 Views

Palworld, game open-world survival yang dikembangkan oleh Pocketpair meraih kesuksesan besar, setelah berhasil mencapai tonggak sejarah baru yakni dimainkan oleh 25 juta pemain. Rinciannya adalah 15 Juta pemain di Steam dan 10 Juta pemain di Xbox yang terdaftar per Februari 2024.

Studio membagikan berita bersejarah ini kepada para penggemar dan semua orang yang berkontribusi di dalamnya melalui unggahan di lama media sosial X mereka.

Unggahan tersebut juga diikuti dengan caption dari pengembang yang  berjanji untuk terus berupaya menghilangkan bug dan “mencegah kecurangan lebih lanjut.”

Sebagai salah satu game yang paling banyak dimainkan di Steam, Palworld mencatatkan puncak jumlah pemain secara bersamaan melebihi 2,1 juta, menjadikannya angka tertinggi kedua dalam sejarah platform, dengan PUBG memimpin dengan 3,2 juta pemain.

Apa yang membuat game ini bisa meraih banyak pengguna? Banyak yang menyebut Palworld adalah ‘Pokemon With Guns’ yang artinya konsepnya menampilkan monster-monster liar yang lucu namun harus dijinakkan dan dipadukan dengan aksi tembak menembak.

Game open-world ini mengajak penggunanya untuk bertahan hidup, melakukan eksplorasi, membangun markas sambil menangkap ‘Pals’ sebutan monster yang ada di Palworld. Seperti Pokemon, dalam game ini untuk menangkap monster juga menggunakan bola seperti Pokeball yang bernama Pal Sphere.

Game ini seperti parodi Pokemon, sehingga bisa memberikan kepuasan yang lebih bagi para gamer yang sudah bosan dengan game Pokemon asli yang terus menggunakan konsep animal-taming yang berulang-ulang. [wic/timBX].

Tags :

#
palworld,
#
steam,
#
palworld open-world